SuaraBali.id - Toko bunga (Florist) di kawasan Jalan Ngurah Rai, Tabanan, Bali kebanjiran berkah orderan buket bunga dari keluarga siswa pendidikan pertama Bintara TNI AD Rindam IX/Udayana yang dilantik menjadi prajurit aktif.
Pemilik Flowrence Florist, Intan, bersyukur dengan momentum pelantikan anggota TNI AD penjualan bunganya justru meningkat drastis di tengah melonjaknya harga bunga menjelang Hari Valentine.
"Dari jam 6 pagi tadi buka, langsung ramai karena bertepatan dengan adanya pelantikan tentara kebetulan dekat dengan tempat saya, kebagian rezeki sampai ke sini, mulai ramai jam 7, infonya kan ada ratusan tentara yang dilantik, hari biasa paling 3-4 hand bucket bunga, ini baru 5 jam buka saja sudah lebih dari 200 hand bucket laku terjual, satu orang nyarinya ada yang 3-4 bucket bunga," kata Intan.
Bahkan, Intan bersama tiga orang timnya sampai kewalahan melayani banyaknya orderan yang datang, namun para pelanggan tidak ditolaknya, ia menerima dengan hangat dan ramah setiap pelanggan yang datang.
"Benar-benar sampai kewalahan, dari tadi sibuk merangkai bucket belum sempat duduk, belum sempat istirahat dari tadi," tutur dia.
Ia menjual hand bucket mulai dari harga 50 ribu rupiah, harga tersebut naik 20 ribu dari harga 30 ribu rupiah karena ada kenaikan harga bunga menjelang Hari Valentine 14 Februari.
"Harga bunga dari 30 ribu rupiah naik menjadi 50 ribu rupiah mendekati hari Valentine, kita sebenarnya was-was mahalnya harga bunga, tapi kami jual 50 ribu rupiah respons bagus banyak laku terjual, iya tentu senang dan bikin semangat," tutur Intan yang sudah membuka usaha florist di tahun keempatnya ini.
Sementara itu, keluarga Serda Bernard Junior Selan, terdiri dari ibu kandung, 2 adik, opa, oma dan paman tampak mengantre menunggu satu per satu pembeli yang datang di florist tersebut.
Meraka membelikan hand bucket bunga sebagai ucapan selamat bagi putranya yang berhasil lulus pendidikan dan kini menjadi prajurit aktif TNI AD.
"Kami datang sekeluarga dari Soe Nusa Tenggara Timur, berangkat Selasa lalu dari Kupang, ke Bali memang sengaja untuk menghadiri pelantikan Bernard menjadi prajurit TNI AD, bangga, senang dan kaget," kata paman Berndard, Sefri Ton (35).
Sefri menuturkan bahwa keponakannya itu memang sejak kecil bercita - cita menjadi seorang abdi negara.
"Memang sudah cita-citanya, lulus SMA langsung ikut pendidikan pertama, dan lulus, dia sudah mempersiapkannya dengan matang sehingga sekarang memetik buahnya menjadi seorang tentara, tentu kebanggan kami sekeluarga," ungkapnya.
Terpisah, di lokasi upacara penutupan pendidikan pertama Bintara (Dikmaba) TNI Angkatan Darat di Lapangan Candradimuka Rindam IX/Udayana, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto yang memimpin pelantikan mengatakan, ada 435 siswa yang dilantik menjadi prajurit aktif.
"Kita menutup pendidikan pembentukan pertama bintara prajurit karier TNI Angkatan Darat dari Kodam IX/Udayana 435 orang semua lulus,"ujar Pangdam IX/Udayana.
Kontributor Bali : Yosef Rian
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian