
SuaraBali.id - Setelah dikalahkan Bali United, Persib Bandung gagal mempertahankan puncak klasemen sementara BRI Liga 1 dengan skor tipis 0-1 pada laga pekan ke-19 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali Kamis (13/1/2022). Adapun Bali United kini ada di peringkat kelima dengan raihan 35 poin.
Satu-satunya gol dalam pertandingan ini diciptakan oleh Stefano Lilipaly pada menit ke-38. Lilipaly yang mendapat umpan terukur mampu menyundul bola ke dalam gawang.
Persib sejatinya tampil cukup menekan dalam pertandingan ini. Hanya saja Febri Hariyadi dan kawan-kawan tidak bisa memanfaatkan beberapa peluang yang ada untuk menjadi gol.
Terlebih ketika di babak kedua, di mana Persib sejatinya konstan menekan pertahanan Bali United.
Menuju 15 menit laga mau selesai, Bali United gantian memberikan tekanan. Namun, skor 1-0 tidak berubah hingga pertandingan selesai.
Arema FC pun bertengger di puncak klasemen menggantikan Maung Bandung. Setidaknya saat ini Arema FC sudah mengumpulkan 40 poin dari 19 laga.
Persib Banduung kini ada di posisi kedua dengan koleksi 37 poin. Tim asuhan Robert Alberts juga terancam kembali turun posisinya andai Bhayangkara FC mampu mengalahkan Madura United, Jumat (14/1/2022) esok.
Sedangkan Bhayangkara FC punya poin yang sama dengan Persib di posisi ketiga.
Susunan Pemain
Persib Bandung XI: Teja Paku Alam; Victor Igbonefo, Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Zalnando, Beckham Putra, Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Mohammed Rashid; Bruno Cantanhede, David da Silva
Pelatih: Robert Alberts (Belanda)
Bali United XI: Wawan Hendrawan; Andhika Wijaya, Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin, Willian Pacheco, Fadil Sausu, Brwa Nouri, Eber Bessa, Ilija Spasojevic, Jean Privat, Stefano Lilipaly.
Asisten Pelatih: Yogie Nugraha (Indonesia)
Berita Terkait
-
Yuran Fernandes Disanksi 1 Tahun, PSM Makassar Siap Banding!
-
Persib Ditahan Barito, Bojan Hodak: Lumayan Dapat 1 Poin
-
Taktik Jitu Jan Olde Riekerink Bawa Dewa United Tumbangkan Persita
-
3 Pemain Lokal Persib Bandung yang Layak Dipanggil Timnas Indonesia Usai Juarai BRI Liga 1 2024/25
-
Hasil BRI Liga 1: Dewa United Hajar Persita, PSS Hantam PSIS Semarang
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Elkan Baggott Pergi
- 5 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan: Kamera Oke, RAM Besar Baterai Awet
- Selamat Tinggal Miliano Jonathans, Orang dalam PSSI Bongkar Fakta Ini
- Blak-blakan Zarof Ricar Sering Main Kasus, Ungkap Sosok Hakim Agung Pemberi Akses Perkara
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Penjualan Mobil Honda Anjlok Paling Parah di April 2025, Sudah Kalah dari BYD
-
Soal Daerah Istimewa Surakarta, Aria Bima: DPR Tak Tertarik Bahas Usulan DIS
-
Sistem Pengisian Daya Cepat Dinilai Beri Dampak BurukTerhadap Usia Baterai Mobil Listrik
-
Dua Klub San Lorenzo: Kesamaan Mengejutkan Paus Leo XIV dan Fransiskus
-
Apes! Ketahuan Jadi Fans Arsenal, Is Eks Vokalis Payung Teduh Diusir dari Stadion PSG
Terkini
-
Keluh Gubernur Bali : Sering Dibully di Media Sosial Padahal Merasa Kebijakannya Baik
-
Gubernur Bali Lantik Kepala Kesbangpol Baru Untuk Hadapi Ormas Preman
-
SMKN 1 Tejakula Gelar Perpisahan Kontroversial Undang DJ Berseragam SMA, Ini Kata Disdikpora
-
DJ Diah Krisna Party Putih Abu-abu di SMKN 1 Tejakula Tuai Kontroversi
-
BRI Salurkan Bantuan Infrastruktur Teknologi dan Informasi ke Daerah 3T