SuaraBali.id - Mayang dan Chika adik Vanessa Angel semakin tenar semenjak kakaknya meninggal. Hal ini diakui oleh Mayang yang merasa publik semakin mengenal dirinya.
Mayang merasa banyak dikenal namun diakuinya tak semua mendapat respons positif.
"Lebih banyak dikenal iya, salah satunya," ujar Mayang saat ditemui di sela kegiatannya di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (12/1/2022).
Menurut Mayang, ia bahkan beberapa kali mendapat perlakuan jahat dari temannya yang memberikan sindiran di media sosial.
"Teman-teman support ya, paling ada beberapa yang suka nyindir," ujar Mayang.
Meski demikian Mayang tak pernah mendapati langsung sindiran yang ditujukan kepadanya.
"Sindirannya kayak apa ya. Ada teman aku itu kalau bikin status di WA, akunya di hide. Tapi ada nanti salah satu teman aku yang ngasih tahu aku, kalau dia bikin story ini, nyindir gitu," ujar Mayang.
Mayang mengaku tak tahu apa alasan teman-temannya melontarkan sindiran usai dirinya dikenal publik. Sebab dia tak pernah melihat kalimat sindiran yang mereka buat.
"Serius atau nggaknya, aku nggak tahu. Tapi dia kan hide aku, dalam tujuan tertentu," kata dia.
Namun demikian Mayang tak mau ambil pusing dengan apa yang dikatakan teman-temannya. Karena disadarinya bahwa rasa tak suka dari teman-temannya diduga kuat karena dirinya dianggap pansos kematian sang kakak.
"Iya, pasti. Tapi ya sudah, biarin saja," punkas Mayang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026