Scroll untuk membaca artikel
Nur Afitria Cika Handayani
Senin, 03 Januari 2022 | 14:16 WIB
Keripik pisang manis (Instagram @hungryfever)

SuaraBali.id - Keripik pisang termasuk salah satu cemilan yang banyak disukai masyarakat Indonesia. Cemilan ini bisa diolah dengan berbagai macam rasa. Cara pembuatannya sederhana dan bahan utama pisang mudah ditemukan di pasaran.

Selain dibuat cemilan keripik ini cocok juga untuk ide jualan bisnis. Tertarik membuatnya sendiri, simak informasi berikut tentang tips dan cara buat keripik pisang renyah cocok untuk ide bisnis.

Tips Buat Keripik Pisang Renyah

1. Pilih bahan berkualitas

Baca Juga: Kupas Tuntas Kuliner Keripik Gedebog Pisang

Gunakan bahan yang berkualitas terutama pisang kepok yang setengah matang untuk mendapatkan rasa dan tekstur yang baik.

2. Iris tipis pisang

Setelah dikupas pisang masuk dalam tahap pengolah yang pertama di iris. Bisa menggunakan alat manual atau alat khusus. Usahakan potongan tipis agar bumbu bisa meresap saat proses selanjutnya.

Ilustrasi pisang (Unsplash/@shotsoflouis)

3. Rendam pisang

Selesai dipotog pisang kemudian direndam dengan air kapur sirih minimal 30 menit sampai 1 jam.

Baca Juga: Pembunuh Pedagang Keripik Pisang Dituntut 13 Tahun Penjara

4. Penggorengan

Gunakan minyak secukupnya sampai pisang terendam, pastikan minyak panas, dan pisang benar-benar tiris. Sebelum menggoreng tambahkan margarin pada minyak agar warna pisang lebih menyala. Goreng secara perlahan agar irisan pisang tidak rusak.

5. Tambahkan rasa

Setekah ditiriskan, keripik pisang bisa ditambahkan rasa sesuai selera seperti larutan gula pasir, gula halus, pedas, asin, atau original gurih.

Cara Buat Keripik Pisang Manis Renyah

Bahan yang perlu disiapkan:

  • 10 buah pisang kepok
  • 1 sendok teh kapur sirih
  • Minyak goreng secukupnya
  • 200 gr gula pasir
  • 1 sendok teh garam halus
  • 2 liter air

Cara membuatnya:

  1. Kupas kulit pisang dan iris tipis-tipis buah pisang
  2. Tuang 1 liter air dan tambahkan kapur sirih aduk rata.
  3. Rendam pisang selama 1 jam
  4. Setelah itu tiriskan dan taburi garam.
  5. Goreng pisang hingga kecoklatan
  6. Larutkan 1 liter air dan rebus hingga larutan gula mengental.
  7. Lumuri keripik dengan larutan gula hingga rata.

Nah itu tadi tips dan cara membuat keripik pisang yang cocok untuk ide bisnis kamu. Tertarik mencobanya

Kontributor : Cahya Hanifah

Load More