SuaraBali.id - Cafe racer merupakan salah satu aliran modifikasi dan style motor yang ada di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Motor modifikasi cafe racer, biasanya memiliki ciri khas yang terdapat pada setang, jok, tangka, dan knalpotnya.
Style motor cafe racer di Indonesia sendiri sudah mulai populer, banyak para biker-biker yang mulai memodifikasi motornya dengan style cafe racer. Ingin tahu lebih jauh mengenai cafe racer? Simak ulasan berikut ini.
Melansir dari YouTube chanel Arie Perkasa, pada Sabtu (18/12/2021), sejara cafe racer sendiri berawal dari Londong, Inggris.
Baca Juga: Motor Keren Bergaya Cafe Racer Seharga Rp 26 Jutaan, Tampilannya Kece Nih
Sekitar tahun 1950-an banyak para pemuda yang memiliki hobi balap liar seperti yang ada di Indonesia, namun meraka memiliki kesan yang lebih keren.
“Jadi, jika diartikan secara literally, cafe racer itu merupakan motor-motor yang ditrondroli atau dimodifikasi sama anak-anak muda, untuk trek-trekan,” katanya.
Biasanya trek-trekkan atau balapan mereka, dari café satu menuju café yang lain. Ada juga yang bilang, mereka balapan dengan adu cepat dengan jukebox. Jadi mereka balapan dengan rute yang sudah ditentukan, kemudian kembali lagi ke cafe yang telah ditentukan sebelum lagu di juke box habis.
Terlepas dari banyak versi pengertian dari café racer ini. Secara motornya sendiri, karena awalnya berasal dari Inggris, maka motor yang digunakan adalah motor Inggris. Seperti sepeda motor royal enfield dan triumph.
Biasanya style motor cafe racer ini memiliki beberpa ciri khas, meliputi, setang jepit yang bertujuan agar posisi badang lebih menduduk, jok dibuat rendah dengan buntut yang melengkung ke belakang ke belakang dan ke atas, tangka motor dibuat ramping dan memanjang, knalpot panjang -swept back pipes.
Baca Juga: Best 5 Oto: Cafe Racer Koleksi Wali Kota Solo, Suzuki APV Tak Ikut Diskon
Tujuan dari penggunanaan knalpot tersebut adalah untuk mendongkrak performa pada peredam gas buangnya. Biasanya pula pada sektor pengabutan bahan bakarnya diganti dengan karburator berukuran besar.
“Jadi style cafe racer adalah pembalap jalanan,” imbuhnya.
Di Indonesia sendiri, penggemar cafe racer bisa dibilang banyak. Biasanya mereka juga memodifikasi sendiri dengan basis motor yang sudah pasaran.
Tidak sedikit pula ada yang memiliki motor cafe racer produksi pabrik atau dealer resmi.
Motor yang sering dijadikan bahan dasar modifikasi cafe racer di Indonesia adalah, Yamaha Scorpio, Honda Tiger, Hoda Megapro, GL, Suzuki, Thunder, Kawasaki blinter dan sebagainya.
Alasan memilih motor ini adalah karena memiliki bentuk yang mudah disesuaikan dengan gaya cafe racer.
Adapun motor cafe racer produksi pabrik atau dealer yang bisa dimiliki oleh biker adalah:
- Benelli Motobi 152
- Kawasaki W175
- Cleveland Misfit
- Ducati Scrambler Café Racer
- BMW R Nine T Racer
- Kawasaki z900RS Café
- Moto Guzzi V7 II Racer
- Triumph Thruxton 1200R
- Norton Dominator
- Norton Commando 961 Café Racer MK II
- Honda CB1000R
- Yamaha XSR900 Abbath
- Royal Enfield Continental GT
- Kawasaki w800 Café
Demikianlah ulasan mengenai cafe racer berserta daftar motor dengan style cafe racer. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Agung Kurniawan
Berita Terkait
-
Potret Suzuki SV650X 2025, Cafe Racer Modern dengan Sentuhan Klasik
-
Honda CB250R Tampil Kekar dengan Desain Neo Sports Cafe, Cukup Menggoda Kantong Bikers
-
Suzuki Hadirkan Motor Baru Bernuansa Cafe Racer, Yamaha XSR700 Ketar-ketir
-
Cuma 150 Unit di Dunia, Motor Cafe Racer Ini Bakal Jadi Rebutan
-
Kenalan dengan Motor Listrik Berdesain Retro, Sekali Charge Bisa Tembus 100 Km
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2