SuaraBali.id - PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali berhasil meraih penghargaan kategori Gold dalam acara penganugrahan BUMN CSR Award Provinsi Bali. Hal ini sebagai wujud bukti nyata dalam komitmennya memberikan kontribusi sosial kepada masyarakat.
Penghargaan tersebut di terima PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali dalam rentang waktu kontribusi tahun 2021 sekaligus alhasil menempatkan ke 3 kalinya meraih penghargaan kategori Gold berturut-turut yang diselenggarakan oleh DPD RI Utusan Provinsi Bali.
"Salah satu program kami sebagai BUMN di Provinsi Bali yang bergerak dibidang jasa Bandar Udara serta menjalankan amanah pemerintah memberikan kontribusi kepada masyarakat, kami PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali kembali berhasil meraih kategori gold pada BUMN CSR Tahun 2021,” kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai – Bali, Herry A.Y Sikado, Rabu (8/12/2021).
Pihaknya pun sangat bersyukur dengan capaian ini. Penghargaan ini dianggap merupakan suatu hal yang sangat membanggakan.
Baca Juga: Bunuh Kakak Kandung Demi Warisan, Wayan Tis Dituntut 10 Tahun Penjara
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak-pihak yang mendukung kami dalam penyaluran CSR ini sesuai yang diharapkan, sehingga Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali masih dapat mempertahankan capaian kategori gold pada CSR Award Tahun 2021 ke IV, semoga perusahaan kami PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai - Bali terus meningkat sehingga kontribusi positif pada Corporate Social Responsibility dapat bertambah juga." Terangnya.
Herry menambahkan bahwa selama tahun 2021, sebanyak Rp 108.233.500 dana telah disalurkan, salah satunya melalui program bantuan kepada masyarakat bagi yang terdampak pandemi Covid-19 berupa sembako.
"Saya berharap dengan apa yang telah kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat Pulau Dewata, yang dimana selain memberikan pelayanan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali kami turut bertekad memberikan kontribusi bagi alam dan masyarakat," tambahnya.
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian