SuaraBali.id - Belum juga genap satu bulan saat penemuan jasad bayi di Desa Darek, Kecamatan Praya Barat Daya, Lombok Tengah, NTB. Kini warga Lombok Tengah kembali digegerkan dengan penemuan orok.
Warga Desa Darmaji dikejutkan dengan penemuan orok bayi di saluran irigasi di Iwan II, Karang asem, Dusun Darmaji, Desa Darmji, Kecamatan Kopang, Kabupaten Lombok Tengah, pada hari Jumat (26/11/2021), sekitar pukul 08.00 WITA. Orok bayi berjenis kelamin perempuan lengkap dengan tali pusarnya ditemukan mengapung dalam kondisi sudah tak bernyawa.
"Bayi tersebut ditemukan di saluran irigasi iwan II Karang Asem Dusun Darmaji Desa Darmaji Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah," jelas Kapolsek Kopang, AKP Suherdi.
Suherdi juga menyampaikan bahwa atas kejadian tersebut telah memintai keterangan beberapa orang saksi. Di antaranya Muazim (31) tahun pekerjaan penjaga irigasi, Saharudin (60) Wijaya (43).
Ketiga orang tersebut merupakan warga Desa Darmaji yang pertama kali menemukan orok tersebut.
Kapolsek Kopang AKP Suherdi menjelaskan kronologis penemuan orok tersebut yakni pukul 08.00 WITA, saksi Muazim menuju TKP dengan maksud untuk membuka pintu air iwan II, yaitu saluran parung I dan II. Sesampainya di lokasi, ia kemudian melihat orok bayi dalam kondisi mengapung lengkap dengan tali pusar tanpa kain.
Atas kejadian tersebut kemudian saksi pertama memberitahu saksi kedua yang sedang memancing tidak jauh dari TKP untuk sama-sama menyaksikannya.
Tak lama setelah penemuan tersebut, warga setempat kemudian menghubungi Babinkamtibmas Desa Darmaji Aipda H. Hermanto sehingga personel Polsek Kopang yang dipimpin oleh Kanit Reskrim mengecek dan melakukan olah TKP.
Orok bayi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Praya Lombok Tengah untuk dilakukan visum et-Revertum.
Kontributor : Lalu Muhammad Helmi Akbar
Berita Terkait
-
Ironi Bendungan Napun Gete: Diresmikan, Tapi Warga Masih Berebut Air
-
Geger Temuan Mayat Bayi di Bogor, Dibuang ke Teras Rumah Warga Pakai Kantong Kresek
-
Mediasi Buntu, Polisi Lanjutkan Kasus Dugaan Penipuan Ketua KPU Lombok Tengah
-
Nahas! Balita 3 Tahun Tewas Tenggelam saat Main di RPTRA Jakut, Mayatnya Ditemukan Ngambang di Kali
-
Geger Mayat Bayi Perempuan Diseret-seret Anjing di Tempat Sampah
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Sasar Anak Muda, Pabrik Narkoba di Ungasan Pasarkan Narkoba ke Kafe Dalam Bentuk Vape
-
Pabrik Narkoba di Tengah Pemukiman Warga Bali Terbongkar, Barang Bukti Senilai Rp1,5 Triliun
-
Garuda Indonesia Terbang Perdana Denpasar-Balikpapan, Permudah Koneksi Pintu Masuk IKN
-
Pengungsi Gunung Lewotobi Menangis Saat Andre Hehanusa Nyanyi Hidup Adalah Kesempatan
-
Kematian Tinggi, Ibu Hamil di Lombok Tengah Kini Tak Diperbolehkan Melahirkan di Polindes