
SuaraBali.id - Ayah Bibi Andriansyah mengungkap cerita dari versi Tubagus Joddy sopir mobil nahas Vanessa Angel yang kecelakaan di Tol Jombang – Mojokerto. Menurut perkataan Ayah Bibi, Vanessa Angel dikabarkan sempat terlihat sadar sesaat setelah alami kecelakaan di tol Jombang-Mojokerto pada 4 November lalu.
Hal itu diakui sopir Tubagus Joddy kepada mertua Vanessa, Faisal sesaat setelah terjadinya kecelakaan maut tersebut.
Menurut pengakuan Faisal, ketika beredarkabar Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel kecelakaan, ia memang langsung menghubungi Joddy. Ketika telepon diangkat, Joddy menangis.
"Langsung saya telepon Joddy. 'Halo', dia nangis, si Gala (anak Vanessa dan Bibi) nangis, ada suara Gala, (saya tanya) 'itu kenapa', 'kecelakaan om', 'bagaimana keadaan si Febri (Bibi)', 'belum kelihatan Om', 'belum kelihatan gimana?'" kata Faisal di acara Hotman Paris Show dikutip Jumat (19/11/2021).
Faisal terus mencecar Joddy karena ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi. Kali ini, dia menanyakan kondisi Vanessa Angel.
Joddy di situ mengatakan bahwa Vanessa Angel sempat sadar.
"'Vanessa bagaimana', 'sadar om sadar om', 'sadar bagaimana?', saya pas ngomong begitu, langsung masuk satu foto, wah parah banget, saya lemas, langsung saya telepon mamahnya," ujar Faisal.
Faisal lantas minta anaknya untuk mencari tiket pesawat ke Surabaya. Lantaran tak ada, mereka berangkat ke Surabaya menggunakan jalur darat.
Tapi di perjalanan, Faisal mendapat telepon dari polisi. Dia diberitahu kalau mobil yang ditumpangi Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel benar alami kecelakaan.
Dari polisi, Faisal juga baru menerima kabar kalau Bibi Ardiansyah dan menantunya itu dinyatakan meninggal dunia.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Curhatan Hati Gala Sky Rayakan Lebaran, Ingin Vanessa Angel Hidup Lagi
-
Fuji Diejek Jelek TikToker Malaysia, Psikolog Lita Gading Pasang Badan: yang Penting Populer
-
Beda Sikap Thariq Halilintar dan Verrell Bramasta saat Fuji Ziarah Makam Vanessa Angel
-
Ziarah Makam Vanessa Angel saat Lebaran, Penampilan Fuji Jadi Perbincangan
-
3 Figur Publik Dicap Mertua Idaman, Perlakuannya ke Menantu Tuai Decak Kagum
Terpopuler
- Selamat Tinggal Pelatih Persebaya Paul Munster, Dapat Hukuman Berat Kemarin
- Ini Syarat Lengkap Jadi Anggota Koperasi Merah Putih, Jalur Utama Penerimaan Bantuan Pemerintah
- 5 City Car Murah Mulai Rp50 Jutaan Bukan Toyota, Sat Set Hadapi Kemacetan
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe Sedan Mei 2025: Harga Mulai Rp20 Jutaan, Bandel, Pajak Ringan
- 7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Terbaik, Aman Maksimal Lindungi Wajah
Pilihan
-
Kekayaan Djoko Susanto, Juragan Alfamart yang Beringas Borong Saham Lawson!
-
Sisi Lain Lamine Yamal: Pemain Muslim, Ayah Ibu Bercerai, Fans Real Madrid
-
Saham BRIS Tertekan Usai Kabar Sunarso jadi Kandidat Utama Dirut BSI
-
Sunarso Jadi Kandidat Kuat Dirut BSI, Sore Ini Dikukuhkan
-
Karir Jabatan Mentok, Pegawai PPPK Eks Yayasan Perguruan Tinggi Tidar Tuntut Diangkat PNS
Terkini
-
Cerita Sukses Pemuda Bali Bawa AUM Mendunia, Berawal dari Modal Rp 300 Ribu
-
Ada Saldo DANA Kaget Hari Ini, Klik Dan Rp 800 Ribu Berpeluang Masuk e-Wallet
-
Siswa Undang Female DJ Berpakaian Seksi, Posisi Kepsek SMKN 1 Tejakula Terancam
-
Rabu Manis, Masih Ada Saldo Gratis dari DANA Kaget yang Bikin Senyum Manis
-
Woo Do-hwan Mr Plankton di Tanah Barak Bali Langsung Diserbu Emotikon Hati