SuaraBali.id - Daftar makanan khas Lombok yang wajib dicoba. Terkenal dengan keindahan alam pantainya yang mempesona membuat Lombok banyak dikunjungi wisatawan. Tidak hanya itu makanan khas Lombok pun banyak diburu oleh pencinta kuliner.
Kebanyakan masakannya diwarnai bumbu rempah dengan rasa lumayan tajam. Tak jarang memanfaatkan hasil laut seperti ikan, udang, kerang dan lainnya.
Setiap kawasan di Lombok memiliki ciri khas kuliner tersendiri, seperti makanan khas Lombok Timur misalnya. Berikut ini daftar makanan khas Lombok yang wajib untuk dicoba.
Salah satu maakanan khas Lombok yang tidak boleh dilewatkan adalah plecing kangkung. Plecing kangkung terbuat dari kangkung yang direbus, disajikan dingin, dengan sesendok sambal spesial sebagai pelengkap.
Selain itu biasanya plecing kangkung juga ditemani sayuran lain seperti tauge, buncis, dan kelapa parut.
Ayam taliwang yang sudah terkenal diberbagai daerah merupakan makanan khas Lombok. Jika berkunjung ke Lombok, akan sangat mudah menemui menu masakan ini. Karena hampir semua restorana menyajikan ayam taliwang sebagau hidangannya.
Ayam taliwang terkenal akan cita rasanya yang gurih dan pedas. Ayam taliwang memiliki beberapa pilihan penyajian, seperti ayam taliwang pedas manis, sambal lima, plecingan dan lain sebagainya.
Baca Juga: 10 Makanan Khas Indonesia Terkenal Sampai Luar Negeri
3. Sayur Ares
Sayur ares merupakan sayuran khas Lombok yang berbahan dasar ares atau pelepah pisang yang masih muda. Pelepah pisang yang sudah dipilih kemudian diolah menjadi sayur yang disajikan dengan kuah santan.
Sayur ares memiliki cita rasa yang gurih dan sedikit menyerupai kari khas Indonesia. Pada zaman dahulu, sayur ares merupakan makanan tradisional Suku Sasak ( suku mayoritas di Lombok) yang dijadikan sebagai hidangan saat acara tertentu seperti acara pernikahan.
Makanan khas Lombok selanjutnya adalah beberuk terong. Makanan ini memiliki cita rasa pedas, manis dan menyegarkan. Biasnya dijadikan lauk pendamping nasi.
Beberuk terong dibuat dari terong gelatik yang mempunyai tekstur renyah dan rasa yang langu. Makanan ini menjadi menu favorit penduduk.
Tag
Berita Terkait
-
Bantal Whoosh Raib Digondol Penumpang, KCIC Gercep Ringkus Pelaku Berkat Rekaman CCTV
-
5 Bantal Murah dan Nyaman Terbaik di Bawah Rp100 Ribu, Tidur Nyenyak Tak Harus Modal Banyak
-
8 Kuliner Khas NTB yang Harus Dicicipi Wisatawan saat Berlibur ke Lombok
-
Pedasnya Bikin Nagih, Ini 5 Kuliner Lombok yang Wajib Kamu Coba saat Liburan
-
Geni Faruk Diledek gara-gara Cuma Kasih Kado Bantal untuk Azura, padahal Banyak Manfaatnya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025