SuaraBali.id - Makanan khas Batak bercita rasa nikmat dan lezat. Menjadi suku bangsa terbesar di Indonesia, membuat batak memiliki warisan kuliner yang wajib untuk di coba.
Makanan khas Batak sangat mudah ditemui di Kabupaten Toba Samosir, Kabupaten Humbang Hasundutan, Kabupaten Tapanuli Tengah, dan sekitarnya.
Menu kuliner Batak juga terkenal dengan kesegaran ikannya. Karena dari hasil tangkapan langsung, sehingga masih segar saat dicicipi.
Berikut ini makanan khas batak bercita rasa nikmat dan lezat yang wajib dicoba.
1. Naniura
Makanan khas Batak yang pertama yaitu naniura. Makanan ini disebut-sebut sebagau sushinya orang Batak. Karena berbahan dasar ikan yang dihidangkan mentah.
Naniura bisa dibuat dengan ikan mas, ikan nila atau pun ikan mujaer. Uniknya, ikan ini akan diberikan bumbu lengkap sehingga enak untuk disantap dalam keadaan mentah.
2. Saksang
Menu selanjutnya ini hanya bisa dinikmati oleh orang-orang tertentu. Karena berhan dasar daging babi atau daging anjing. Makanan ini dimasak dengan bumbu khusus dan proses memasaknya pun bisa dicampur dengan darah daging itu sendiri.
Baca Juga: 5 Makanan khas Batak dengan Aroma Menggugah Selera, Mulai dari Saksang hingga Naniura
Ciri khas makanan ini menggunakan andaliman yang menciptakan rasa panas pedas menggetarkan lidah.
Hampir sama dengan saksang, tanggo-tanggo juga berbahan dasar daging babi atau daging anjing. Yang membedakan kedua menu ini adalah ukuran potongan dagingnya. Untuk tanggo-tanggo lebih besar potongannya.
Sajian ini biasanya menggunakan hewan yang lebih muda untuk menciptakan tekstur masakan yang tidak terlalu keras, sehingga bumbu meresap dan daging lebih empuk.
Dali Ni Harbo merupakan menu tradisional khas Batak yang sangat populer. Terbuat dari bahan dasar susu kerbau yang kemudian dimasak dengan bumbu khusus dan juga proses yang masih tradisional.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa