SuaraBali.id - Jepang selalu menjadi negara yang unik dan menyenangkan untuk dibahas, termasuk makanan khas Jepang yang menarik untuk dicoba.
Beberapa makanan Jepang yang sering didengar adalah sushi dan ramen. Oleh karena itu, berikut penjelasan lebih lanjut terkait makanan khas Jepang termasuk sushi dan ramen:
1. Sushi
Sushi merupakan makanan Jepang yang sudah sangat populer. Makanan ini terbuat dari rumput laut, nasi Jepang, makanan laut seperti salmon, tuna, udang, dan sebagainya. Jenis-jenis sushi ada banyak, beberapa di antaranya yakni nare sushi, nigiri, ter makizushi. Jenis-jenis sushi tersebut adalah sushi hasil fermentasi. Bagi orang yang tidak menyukai makanan mentah, tentu banyak juga jenis sushi yang telah masak.
Baca Juga: 6 Makanan Khas Jawa Timur Selain Rawon dan Rujak Cingur, Ada yang Jadi Favorit Kamu?
2. Gyutan Yaki
Makanan ini adalah hidangan lidah sapi yang sudah dibumbui. Gyutan Yaki biasa dihidangkan dengan bumbu pedas, asin, manis. Gyutan Yaki juga dihidangkan bersama nasi dengan kubis putih, ubi parut, acar, dan sup.
3. Sukiyaki
Sukiyaki adalah makanan khas Jepang yang dihidangkan dalam mangkuk besar. Sukiyaki berisi daging dan sayur yang direbus. Biasanya Sukiyaki dihidangkan dengan sup yang terpisah, kecap, gula, dan telur. Telur kocok membuat Sukiyaki terasa semakin nikmat.
4. Onigiri
Baca Juga: 10 Makanan Khas Jawa Tengah: Nasi Gandul, Tiwul hingga Kamir Arab
Onigiri merupakan nasi kepal khas Jepang. Biasanya nasi ini berbentuk segitiga atau bola. Nasi dengan isi ayam, ikan, salmon, dan sebagainya ini dibungkus dengan nori. Beberapa onigiri pun ada yang berisi ayam mayo, sehingga familiar dengan lidah orang Indonesia yang baru pertama kali merasakannya.
5. Jingisukan
Jingisukan merupakan makanan khas Jepang dengan bahan utamanya yakni daging kambing. Daging kambing dimasak di tengah pot yang kemudian akan mengeluarkan minyak sehingga dapat meresap ke sayur-sayur yang ada di pinggir dan bagian bawahnya. Terkadang Jingisukan juga dapat diganti dengan daging sapi atau ayam.
6. Karaage
Makanan khas Jepang selanjutnya yakni Karaage. Karaage merupakan ayam bumbu kecap, garam, rempah, rempah yang diselimuti tepung kemudian digoreng. Ayam goreng ini biasa disajikan dengan saus-saus yang unik seperti saus tartar, pedas, manis, dan asin.
7. Ramen
Hidangan mie sup yang telah terkenal ini juga patut untuk dicoba bagi pendatang. Ramen awalnya terbuat dari sup tulang ayam, kemudian dalam perkembangannya dipadukan dengan daging sapi, daging babi, dan seafood. Bumbu yang kerap digunakan yakni kaldu, garam, kecap, dan sebagainya. Ramen biasanya dihidangkan dengan topping daging, telur, tomat, dan jamur.
8. Soba
Soba dalam bahasa Jepang artinya tepung. Soba adalah makanan mie khas jepang yang biasa dihidangkan dengan kecap asin dan manis kemudian ditambahkan dengan topping telur, tempura, dan sebagainya.
9. Udon
Masih termasuk dalam mie, mie udon adalah mie khas Jepang. Namun perbedaannya yakni ukurannya yang lebih besar dan tebal. Mie ini dihidangkan dengan berbagai kuah seperti kuah kari, daging, pedas, dan sebagainya. Topping yang biasa ditambahkan yakni daging ayam, daging sapi, tempura, dan lainnya.
10. Chanko Nabe
Chanko Nabe adalah makanan khas Jepang yang paling sehat. Alasannya yakni karena semua jenis makanan yang ada di dalamnya adalah sayur dan daging yang sudah matang. Chanko Nabe biasa disajikan dalam mangkuk besar.
Demikian penjelasan terkait makanan khas Jepang. Makanan-makanan di atas dapat disesuaikan dengan selera. Selain itu, makanan di atas juga mudah dijumpai saat berkunjung ke Jepang.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Pengakuan Jujur Thom Haye soal Kualitas Timnas Indonesia saat Dibantai Jepang: 30 Menit Pertama Bagus Tapi....
-
Kevin Diks Ketakutan Habis Cedera di Timnas Indonesia vs Jepang: Saya Sampai Lakukan...
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Profil Febru Danar Surya, Ilustrator Bantul di Balik Koreografi Godzila Vs Gundala saat Lawan Jepang
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru