SuaraBali.id - Bali sejak dulu sudah terkenal di dunia sebagai salah satu tujuan wisata yang menyuguhkan banyak keindahan. Tak heran banyak selebriti dunia datang ke Pulau Dewata.
Kadang tak hanya untuk berwisata tapi juga tempat belajar ilmu spiritual atau keyakinan. Salah satu aktor dunia yang punya kisah dengan pulau Bali adalah Steven Seagal.
Pemegang sabuk hitam Dan 7 olahraga bela diri aikido ini sempat belajar spiritual di Banjar Gambang, Mengwi, Kabupaten Badung, Bali pada tahun 1995. Steven Seagal mempelajari ilmu spiritual dengan Wayan Gabra, seorang praktisi spiritual, yang kini telah meninggal dunia.
Diceritakan oleh kerabat Wayan Gabra, Ketut Pramana alias Ketut Gogong, kisah ini bermula sebelum tahun 1995, Steven Seagal sudah sering datang ke kediaman Wayan Gabra untuk belajar ilmu spiritual.
Di tempat Gabra, Steven Seagal juga mengonsultasikan berbagai persoalan hidup yang dihadapinya, termasuk persoalan rumah tangganya.
Sebelum tahun 1995 Steven Seagal sudah pernah bertemu dan sempat diramal oleh Pak Wayan Gabra. Ramalan itu seputar persoalan rumah tangga Seagal.
Karena dianggap tidak sesuai, ramalan itu tidak dipercaya oleh Steven Seagal dan dianggap isapan jempol semata, kata Gogong.
Dalam perjalanan waktu, ramalan Gabra terbukti benar. Steven Seagal kemudian menghubungi pihak keluarga Wayan Gabra dan menyatakan ingin bertemu lagi.
Pada tahun 1995, tepatnya 25 Desember, Steven Seagal kembali datang ke rumah Wayan Gabra di Mengwi. Seagal datang sekitar pukul sebelas malam bersama seorang wanita bule dan seorang pegawai hotel Grand Hyatt, tanpa membawa bodyguard.
"Waktu pertama kali bertemu saya sempat tidak percaya dia Steven Seagal. Orangnya tinggi sekali, sekitar 190 centimeter lebih. Tangan dan badannya juga besar. Dia punya body (badan) yang amat bagus, kata Gogong.
Dalam pertemuan itu, Wayan Gabra menyarankan Seagal agar mengubah konsep hidup maupun cara berpikirnya. Saat itu, Steven Seagal juga menjalani upacara untuk menjadi pemeluk agama Buddha, jelas Gogong yang ikut menjadi saksi pada upacara itu.
Di mata Gogong, Steven Seagal merupakan pria yang ramah dan jauh dari kesan angker seperti peran dalam film laga yang ia bintangi.
"Steven Seagal yang menyapa saya duluan dengan mengatakan selamat malam. Dia juga mengajak saya untuk berfoto bersama sebagai kenang-kenangan. Foto itu saya simpan sampai sekarang, kenang Gogong.
Cerita Steven Seagal ini mirip dengan cerita dalam film Eat, Pray, Love (EPL) yang dibintangi Julia Roberts.
Jika Seagal bertemu praktisi spiritual Wayan Gabra di Mengwi, dalam kisah Eat, Pray, Love, Elizabeth Gilbert yang diperankan Julia Roberts bertemu dukun Ketut Liyer di Ubud. Keduanya sama-sama mencari pencerahan spiritual di Pulau Bali.
Berita Terkait
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
Mengenal Inka Williams, Pacar Channing Tatum yang Dekat dengan Budaya Bali
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
-
Bali Dituding Sepi, Begini Data Pelancong Asing di RI
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?
-
6 Kafe di Jimbaran Rusak Parah Dihantam Angin Kencang