Scroll untuk membaca artikel
Risna Halidi
Rabu, 03 November 2021 | 12:25 WIB
Wisata alam Kalibiru di Kabupaten Kulonprogo, DI Yogyakarta. (Shutterstock)

SuaraBali.id - Wisata Kulon Progo terpopuler. Destinasi wisata alam di kawasan Yogyakarta tengah menjadi perhatian wisatawan. Tak hanya Bantul dan Gunung Kidul, kini Kulon Progo juga bisa menjadi pilihan untuk berwisata saat mengunjungi darah tersebut.

Kulon Progo sendiri memiliki destinasi wisata alam yang tak kalah menakjubkan. Terdapat banyak spot foto yang kekinian.

Berlokasi 28 km dari kota Jogja, Kabupaten Kulon Progo dikelilingi oleh perbukitan, sungai, air terjun, hingga pantai. Berikut ini daftar lokasi wisata Kulon Progo terpopuler yang menarik untuk dikunjungi.

1. Kali Biru
Kali Biru merupakan wisata alam populer di Kulon Progo. Lokasi objek wisata ini ada di Kecamatan Kokap. Daya tarik wisata ini terletak pada gardu pandangnya yang dipasang di pohon pinus.

Baca Juga: DPR RI Respon Dugaan Kekerasan di Lapas Narkotika Sleman: Ini Kejahatan HAM

Disana pengunjung akan disuguhkan hamparan perbukitan hijau yang sangat luas. Destinasi wisata yang pernah menjadi trending topik di internet ini masih menjadi pilihan terbaik untuk dikunjungi.

Tak hanya menikmati pemandangan alam dari gardu pandang, wisatawan juga bisa mencoba wahana flying fox. Selain itu, pengunjung bisa menikmati fasilitas yang disediakan mulai dari toilet, mushola, restoran hingga homestay.

2. Gunung Ijo
Menjadi tempat tertinggi dari areal perbukitan Menoreh, Gunung Ijo menyajikan pemandangan kota Yogyakarta yang indah. Hamparan perbukitan yang asri hingga pantai bisa terlihat dari puncak.

Gunung ijo memiliki ketinggian 1.000 mdpl. Untuk pengunjung yang ingin merasakan sensasi mendaki gunung, tempat ini cocok untuk dikunjungi. Ada dua jalur untuk bisa sampai puncak Gunung Ijo, yaitu jalur cepat namun harus berjalan jauh dan jalur terjal namun bisa sampai cepat.

Lokasi destinasi wisata ini ada di Desa Plampang, Kec. Kokap dan di daerah Purworejo, Jawa Tengah yaitu di Desa Durensari, Kec. Bagelan.

Baca Juga: Siap-siap, Pemkot Yogyakarta Terapkan Durasi Kunjungan di Malioboro November Ini

3. Kedung Pedut
Kedung Pedut merupakan destinasi wisata alam berupa kedungan atau kolam air dengan air terjun yang diapit tebing dan pepohonan. Tempatnya yang masih asri membuat daya tarik tersendiri jika berkunjung ke sini.

Air yang mengalir sangat bersih dan jernih dengan warna kebiruan. Pengunjung bisa berendam dengan menikmati keindahan alam yang ada dan berfoto underwater. Untuk memberi kenyamanan kepada pengunjung pengelola telah menyediakan saung untuk bersantai.

Lokasi wisata ini ada di Jatimulyo, Kecamatab Girimulyo buka setiap hari.

4. Goa Kiskendo

(Instagram/@upiecupi)

Masih berlokasi di Jatimulyo, tak jauh dari Kedung Pedut ada Goa Kiskendo. Goa Kiskendo merupakan wisata alam berupa goa yang memiliki stalagtit dan stalagmit yang aestetic.

Konon katanya Goa Kiskendo ini dahulu menjadi tempat pertempuran antara Lemusur dan Maesuro melawan Subali dan Sugriwo. Cerita legenda ini bisa dilihat dan dibaca pada relief yang ada di dinding goa.

5. Air Terjun Sidoharjo
Berada di antara perbukitan menoreh, Air Terjun Sidoharjo merupakan air terjun tertinggi di Kulon Progo. Air terjun Sidoharjo atau sering disebut dengan air terjun perawan. Asal muasal penyebutan air terjun perawan ini karena konon katanya dulu yang menemukan adalah seorang gadis perawan.

Menyajikan pemandangan yang masih alami untuk sampai disini pengunjung harus melewati perbukitan Menoreh. Air terjun Perawan berada di Dusun Gonolangu, Desa Sidoharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

6. Air Terjun Grojogan Sewu

Grojogan Sewu. [Wikipedia]

Disebut Air Terjun Grojogan Sewu karena wisata ini memiliki grogjogan yang sangat banyak. Meski tak setinggi air terjun sebelumnya, namun air terjun ini memiliki pesona yang tak kalah indah.

Air yang mengalir dari grojogan sewu ini sangat bersih dan jernih. Di bagian bawahnya terdapat kedungan yang bisa dimanfaatkan untuk berenang, berendam dan menyelam.

Lokasi objek wisata ini berada di Desa Beteng, Jatimulyo, Kec. Girimulyo Kab. Kulon Progo.

7. Pantai Galagah
Pantai Glagah merupakan destinasi yang sangat terkenal di Kulon Progo. Tempat yang cocok untuk menikmati deburan ombak dan matahari tenggelam.

Daya tarik utama dari pantai ini adalah laguna (pemecah ombak) yang tersusun di bibir pantai.

Karena ombak yang begitu besar, pengunjung disarankan untuk tidak berenang atau bermain air. Namun tenang, di daratan pantai telah tersedia fasilitaa yang bisa pengunjung nikmati. Diantaranya yaitu parkiran, toilet, mushola, saung, dan tempat makan.

Selain itu, tak jauh dari pantai ada areal perkebunan buah naga dan melon. Pengunjung bisa memetik dan menikmati langsung hasil kebunnya. Lokasi pantai ada di Desa Glagah, Kec. Temon, Kab. Kulon Progo.

8. Hutan Mangrove Pantai Congot
Jika ingin menikmati keindahan pantai yang berbeda dari biasanya, destinasi wisata ini sangat tepat untuk dikunjungi. Awalnya hutan mangrove pantai Congot ini merupakan konservasi pohon mangrove dan tidak untuk aktivitas wisata. Namun banyak wisatawan yang berminat mengunjungi tempat ini, akhirnya dibuka untuk umum.

9. Wildlife Rescue Center
Untuk anda pecinta hewan, wajib mengunjungi tempat ini. Disini anda bisa melihat berbagai koleksi hewan liar yang sedang dalam perawatan.

Wisata ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. Selain untuk berwisata tempat ini juga memberikan edukasi. Dengan fasilitas pendukung seperti pusat eco, gedung seminar dan pelatihan outbond.

Lokasi Wildlife Rescue Center berada di Jl. Pengasih Nanggulan, Derwolo Sendangsari, Pengasih, Kab. Kulon Progo.

10. Arung Jeram Sungai Progo
Khusus untuk anda pecinta aktivitas extrim, destinasi wisata ini harus anda kunjungi jika ke Kulon Progo. Di sini anda akan diajak berarung jeram menyusuri sungai berbatu dan berarus deras.

Terdapat tiga rute arung jeram yang dapat pengunjung nikmati. Ada rute untuk pemula, rute untuk yang berpengalaman dan rute untuk profesional. Jika berminat menikmati destinasi ini, pengunjung dapat mengunjingi agen tur arung jeram seperti: Progo Rafting, Delta Rafting, dan Citra Elo Reveirindo.

Itulah 10 rekomendasi destinasi wisata Kulon Progo yang wajib Anda kunjungi jika ingin berlibur ke Yogyakarta.

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

Load More