SuaraBali.id - Wisata Guci Tegal merupakan objek wisata yang berada di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Tepatnya di Jalan Objek Wisata Guci, Kalengan, Sigedong, Bumijawa, Tegal, Jawa Tengah. Desa Guci Terkenal dengan Pemandian Air Panas Guci.
Selain itu terdapat sumber mata air yang bersih dan jernih. Berada diketinggian 1.050 meter diatas permukaan laut, Guci memiliki daya tarik wisata alam yang indah.
Maka tak heran, jika icon kota Tegal ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Baik dihari biasa maumpun di hari libur.
Seiring dengan perkembangannya waktu, kini wisata Guci dikelola dengan lebih baik. Berbagai Wahana dan fasilitas yang lebih baik memberi kenyamanan kepada pengunjung.
Baca Juga: Berada di Pesisir Tegal, Ini Potret David Beckham Antusias Membuat Miniatur Kapal
Dengan kontur jalan yang lebih mulus dan berkelok-kelok anda diharapkan selalu berhati-hati dalam berkendara. Meskipun begitu saat perjalanan menuju tempat wisata ini Anda akan disuguhkan pemandangan alam yang indah.
Pada hari biasa (Senin-Jumat) tiket masuk kawasan wisata Guci Tegal untuk orang dewasa adalah Rp5.000 dan anak-anak adalah Rp 4.500. Sementara harga tiket masuk untuk hari libur atau tanggal merah untuk dewasa seharga Rp 7.000 dan anak-anak Rp 6.500. Harga tersebut sudah termasuk Asuransi Jasa Raharja.
Berikut tempat wisata Guci Tegal:
1. Guciku Water Boom/ Hot Water Boom Guciku
Guciku Watet Boom berada di Jalan Lingkar Barat menuju parkiran II objek wisata Guci. Saat berkunjung anda akan merasakan sensasi berendam di air panas dengan udara yang dingin.
Baca Juga: CEK FAKTA: Warteg di Pasar Pramuka Merugi Setelah dikunjungi Anies Baswedan, Benarkah?
Meski tidak terlalu besar akan tetapu fasilitas yang disediakan sidah cukup lengkap. Di sana tersedia gazebo, loker, ban pelampung, kolam rendam, ember tumpah, seluncuran, ruang bilas, flying fox, kolam renang khusus anak, hotel / villa, food court / restoran, mushola, dan ruang meeting / aula.
Untuk anda yang ingin berenang dengan dikelilingi pemandangan alam berupa perbukitan, kolam renang Guci Gung Jawabannya. Berada sekitar 1 km dari pusat wisata Guci. Anda akan menikmati sensasi berenang yang berbeda.
Fasilitas yang disediakan lumayan lengkap ada kolam renang untuk dewasa, kolam renang anak-anak toilet, ban pelampung, perosotan / seluncuran, gazebo, dan kursi dipinggir kolam.
3. Graha Tirta Ayu (GTA)
Wahana kolam renang Graha Tirta Ayu terletak di parkiran II objek wisata Guci. Dengan akses jalan setapak di sebelah pancuran 5, anda akan menemukan kolam renang ini. Terdapat kolam renang untuk dewasa dan kolam renang untuk anak-anak
4. Pemandian Tertutup
Tak hanya kolam renang outdoor, Guci juga memyediakan kolam renang indoor. WahanaPemandian Air Panas Tertutup ini berupa pemandian dengan fasilitas Bathub dalam satu kamar untuk satu orang. Tersedia 20 kamar dan 1 kolam renang anak. Lokasinya bersebelahan dengan Pancuran 5.
5. Sendang Pancuran 5 Pandan Sari
Sesuai namanya Sendang Pancuran 5 Pandan Sari, memiliki 5 pancuran air. Pada saat musim tertentu, suhu air di dalam kolam bisa mencapai 45 derajat celcius. Sedang ini memiliki kandungan belerang yang aman dan tidak berbau. Sehingga masyarakat percaya kolam ini bisa untuk terapi pengobatan.
6. The Geong
Tak hanya wisata pemandian, Guci juga mengembangkan wahana menarik lainnya salah satunya yaitu The Geong. Objek wisata ini berupa spot foto dengan sepeda digantung / sepeda udara. Pengunjung bisa menaiki sepeda ini diketinggian tertentu dengan mengenakan pengaman yang dipasang pada badannya.
Saat menaiki sepeda udara ini pengunjung akan disuguhkan pemandangan alam berupa pepohonan pinus yang berada tak jauh dari lokasi.
Seperti pada wisata yang hits saat ini, spot foto merupakan satu hal wajib yang harus ada di tempat wisata. Tak hanya untuk memperindah wisata akan tetapi juga untuk menarik wisatawan agar tak bosan mengunjunginya.
Objek wisata Guci menambah satu wahana khusus yang bernama The Baron Hill Of Guci. Di tempat ini, Anda akan menemukan berbagai spot foto keren yang bagus sebagai latar selfie. Misalnya : balon udara, rumah pohon, sky swing (ayunan udara / ayunan langit), spot bunga, spot love, dan lain sebagainya.
8. Kuda Wisata
Wisata Guci memiliki area yang cukup luas, dengan kontur jalan yang naik turun. Untuk anda yang tidak ingin terlalu capek mengelilingi objek wisata Guci, naik kuda adalah solusinya.
Anda suka dengan tantangan? Belum lengkap rasanya jika anda suka dengan tantangan namun tidak mencoba jeep adventure. Dengan jeep adventure anda akan diajak berkeliling menyusuri hutan dan medan yang menantang sejauh sekitar 10 km dalam waktu kurang lebih 1,5 jam.
Sepanjang perjalanan anda akan menikmati pemandangan alam yang hijau juga akan melewati rintangan yang akan memacu adrenalin. Anda juga akan dibekali dengan fasilitas pemandu wisata, helm / safety riding, dan asuransi.
10. River Tubing
Tak kalah extrim river tubing juga akan memacu adrenalin anda. Di sini, Anda akan menyusuri aliran sungai dengan menggunakan ban karet sebagai pelampung. Ada sekitar 12 jeram untuk kategori sedang.
Demikian rekomendasi wisata Guci yang wajib anda kunjungi jika ke Tegal.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Berita Terkait
-
Datang Melayat, Sahabat Ungkap Wajah Jenazah Dina Mariana Sangat Tenang dan Damai
-
Takziah ke Rumah Duka, Cici Tegal Sebut Ikang Fawzi Masih Linglung Ditinggal Marissa Haque
-
Identitas Anggota Densus 88 yang Kuntit Jampidsus Terkuak, Ternyata Anak Penjual Cendol dan Marbot Masjid
-
Perundungan Remaja Perempuan Viral di Tegal, Korban Dijambak hingga Dibanting ke Tanah
-
Gudang di Tegal Alur Kalideres Kebakaran, Petugas Masih Berjibaku Jinakkan Si Jago Merah
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang