SuaraBali.id - Unggahan seorang pria viral di Tiktok gara-gara nasi kotak dengan porsi nasi tak biasa. Porsi nasinya membuatnya heran ketika membuka bingkisan tersebut.
Pria tersebut membagikan videonya lewat akun @dametime014 pada 26 September 2021. Video ini memang sudah lama di FYP namun demikian tetap menjadi bahasan di TikTok.
Pria ini mengawali videonya dengan menunjukkan sebuah nasi kotak di atas meja makan rumahnya. Bingkisan itu tertutup rapi dalam kotak makan warna putih yang dilengkapi stiker di atasnya.
Perlahan pria itu mulai mengungkapkan rasa herannya terhadap isi nasi kotak tersebut sambil membuka bungkusnya. Kalau biasanya nasi di nasi kotak porsinya kecil, tidak demikian adanya dengan ini.
Saat dibuka, porsi nasi dalam bingkisan yang diterima pria ini lumayan banyak. Hal ini lantas membuat pemilik akun @dametime014 terheran-heran ketika membuka jatah nasi kotaknya.
"Kalau nasi kotak tuh nasinya bulet, terus ada lauknya di pinggir-pinggirnya. Ini kagak dong. Nasinya sekotak-kotak juga banyaknya, apaan ini," kata pria tersebut dalam video unggahan TikTok miliknya.
Di dalam bungkus nasi kotak itu memang terlihat ada nasi yang porsinya lumayan banyak. Di sana ada juga beberapa lauk yang disiapkan oleh si empunya hajat, termasuk balado telur dan emping.
Cerita nasi kotak yang disampaikan oleh pria ini rupanya cukup menarik perhatian warganet. Terbukti, video tersebut sudah mengumpulkan setidaknya 600 ribu views sejak dibagikan.
Respons warganet
Selain banyak ditonton, cerita akun ini juga mengundang berbagai komentar dari warganet. Tercatat ada sekitar 780 komentar sudah mewarani postingan tersebut.
Beberapa warganet membagikan cerita serupa. Menurut mereka, porsi nasi kotak sebanyak itu adalah hal wajar di sejumlah daerah.
"Eh kalo di desa emang gitu lho. Kata mama, berkatan emang harusnya bisa buat makan bareng 1 rumah," kata seorang warganet.
"Tapi di kota Kudus kalo dikasih nasi kotak/bancaan nasinya emang segitu bang. Gue aja kaget gue dari Solo pindah ke Kudus dikasih nasi segitu ya seneng sih," cerita akun lain.
"Di daerah ane juga emang nasinya segitu," sambung warganet.
"Di daerah gue juga gitu bentuknya, nasi banyak lauknya banyak," tulis lainnya.
"HAHAHAHAA DEFINISI NASI KOTAK," celetuk yang lain.
"Bener-bener nasi kotak (emoji tertawa)," timpal warganet.
Sementara itu, postingan milik akun @dametime014 sudah mengumpulkan lebih dari 48 ribu tanda suka dari pengguna TikTok. Tayangan selengkapnya bisa disimak di sini.
Berita Terkait
-
Ruben Onsu Mualaf, Sarwendah Ngakak Baca Komentar Yudas dan Petrus di Live TikTok
-
Cara Membuat Action Figure Sendiri Pakai ChatGPT, Sedang Viral di TikTok!
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Bukan TikTok-Instagram! Ini Media Sosial Paling Disukai Orang Indonesia Tahun 2025
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
- Perbandingan Nilai Pasar Laurin Ulrich dan Finn Dicke, 2 Gelandang yang Dilobi PSSI
Pilihan
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
-
Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
-
Di Balik Gol Spektakuler Rayhan Hannan, Ada Rahasia Mengejutkan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
Terkini
-
BRI Dukung Pengusaha Kue Lokal Tien Cakes and Cookies, Usaha Kian Melesat
-
Nasi Tepeng Bali, Menu Sarapan Nasi Lembek yang Membuat Banyak Turis Penasaran
-
Politisi Gerindra Kritik SE Larangan Air Minum Kemasan Plastik di Bali, Bagaimana Solusinya?
-
Diejek Jelek & Tak Ideal, Model Bali Ini Buat Perundungnya di Masa Lalu Menyesal
-
23 Persen Sampah di Bali Dibuang Sembarangan, Diduga Jadi Penyumbang Sampah Laut