SuaraBali.id - Resep sate lilit ayam khas Bali dengan bumbu genep dan bedas. Cita rasa sate lilit khas Bali memang selalu menggugah selera.
Rasa gurih daging yang menyatu dengan bumbu genep dan pedas cabai menyengat sate lilit sangat cocok dipadukan dengan nasi hangat. Jika kamu sedang di Bali, sate lilit pasti sangat mudah ditemukan, baik yang berbahan dasar daging ayam maupun daging babi.
Eits, tapi kalau sudah kangen banget sama cita rasa sate lilit khas Bali, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.
Dilansir dari kanal YouTube Agung Kuntianthari, berikut resep sate lilit ayam khas Bali yang wajib kamu coba!
Baca Juga: ABK Asal Majalengka Ditemukan Tewas di Perairan Serangan Bali, Saksi Kaget Ada Tali
Resep Sate Lilit
Bahan:
- 500 gr daging ayam
- 3 batang sereh
- 3 cabai merah besar
- 10 cabai merah rawit
- 1 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- Terasi
- Kaldu bubuk
- Garam
- Kelapa parut
- Gula aren
Bumbu genep :
- 12 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 ruas kencur
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas kunyit bakar
- Jahe
- 3 buah kemiri
- Merica secukupnya
- Minyak kelapa
Cara membuat sate lilit ayam khas Bali:
- Potong haluskan semua bumbu genep menggunakan food processor menjadi satu
- Sementara itu, iris tipis-tipis sereh, cabe merah besar dan rawit
- Tumis bumbu genep dan irisan tipis sereh dan cabai menjadi satu. Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan terasi
- Masukkan juga kaldu bubu dan garam. Aduk sampai rata
- Sementara itu, haluskan daging ayam
- Campurkan ayam yang sudah dihaluskan dengan tiga sendok makan bumbu genep yang sudah ditumis tadi
- Tambahkan kelapa parut, gula aren. Aduk menjadi satu
- Tambahkan lagi bumbu basa genep jika dianggap masih kurang.
- Setelah daging dan bumbu tercampur rata, tambahkan sambal goreng (opsional).
- Kemudian, lilitkan daging sate pada tusuk sate atau batang daun sereh
- Bakar di atas bara api, pastikan semua sisi matang sempurna
- Sate lilit siap disajikan.
- Selain disajikan sebagai menu makan harian sekaligus oleh-oleh khas Pulau Dewata, sate lilit juga biasa disajikan saat acara keagamaan dan pesta keluarga.
Demikian informasi mengenai cara mudah membuat sate lilit khas Bali dan resep sate lilit yang bisa kamu coba sendiri di rumah!
Baca Juga: 12 Tempat Wisata Bali Timur yang Kekinian dan Instagramable Banget
(Hillary Sekar Pawestri)
Kontributor : Kiki Oktaliani
Berita Terkait
-
Soroti Penerbitan Sertifikat, Kapolda Bali Beberkan Tantangan 'Sikat' Mafia Tanah
-
Berangsur Normal, Jumlah Penumpang di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Meningkat
-
Dinas Sosial Bogor 'Biarin' Korban Bencana, Pegawai Jalan-jalan ke Bali Pakai Anggaran Rp900 Juta?
-
3 Rekomendasi Tempat Melukat di Bali untuk Ketenangan Batin
-
Apa Plus Minus Kuliah di Bali? Tak Hanya Bisa Belajar sambil Wisata, Ini Alasan Orang-orang Tak Pilih Pulau Dewata
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Menembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut