SuaraBali.id - Seorang pria bernama , Hendi Rustadi (27) asal Majalengka ditemukan tewas di atas Kapal Motor (KM) Damai yang bersandar di perairan Serangan Denpasar Selatan, pada Senin 11 Oktober 2021.
Pria yang diketahui merupakan ABK Kapal ini diduga nekat mengakhiri hidup lantaran depresi.
Jasad korban kali pertama ditemukan oleh saksi Ronny Paryadi (48) asal Cilacap Jawa Tengah. Anak buah kapal KM Damai ini sedang duduk dan merokok dekat TKP sekitar pukul 06.45 WITA.
Saksi melihat ada gulungan tali dan berniat merapikannya. Namun siapa sangka, setelah mengambil tali yang menjulur ke bawah, saksi melongok ke atas, ia pun kaget melihat sosok orang tergantung dengan tali. Sontak saja, saksi berteriak lantaran ketakutan.
Warga dan ABK lainnya yang ada di lokasi langsung ikut datang dan berkerumun untuk melihat TKP.
Kejadian itu lantas dilaporkan saksi kepada nakhoda kapal, Asmari asal Sampang Madura Jawa Timur. Penemuan orang gantung diri ini dilaporkan saksi ke Pos Airud Serangan Denpasar Selatan.
Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi, setelah menerima laporan Polisi Airud bersama tim identifikasi Polresta Denpasar tiba dilokasi untuk melakukan penyelidikan.
"Polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," ujar Iptu Sukadi, Senin 11 Oktober 2021.
Polisi kemudian menghubungi keluarga korban dan selanjutnya jenazah dievakuasi ke RSUP Sanglah Denpasar.
Berita Terkait
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Imbas Cuaca Ekstrem, Pantai Kuta Bali Dibanjiri Sampah
-
Detik-detik Mencekam Polisi Rebut Kaki Ibu dari Cengkeraman Buaya 3 Meter di Tarakan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain