SuaraBali.id - Bawang merah selain jadi elemen penting untuk memasak nyatanya juga punya manfaat lain yang baik bagi kesehatan tubuh lho.
Bawang merah diketahui kaya akan berbagai zat dan kandungan yang baik untuk tubuh seperti natrium, kalium, folat, vitamin A, C, dan E, kalsium, magnesium, dan fosfor.
Lalu apa saja ya, manfaat bawang merah untuk kesehatan tubuh? Berikut uraiannya seperti dikutip dari Guideku.com.
1. Menjaga kesehatan tulang
Sebanyak 25,4 mg kalsium terkandung dalam bawang merah, di mana hal ini merupakan elemen yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang. Tambahkan bawang merah ke dalam salad, maka dapat membangun kesehatan tulang. Demikian paparan dari Departemen Pertanian AS (USDA).
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Bawang merah kaya akan flavonoid yang membantu mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh. Bawang merah juga mengandung tiosulfinat yang diketahui dapat menjaga konsistensi darah. Dengan demikian, resiko serangan jantung dan stroke dapat berkurang secara signifikan. Cambridge University Press melaporkan bahwa flavonoid dalam bawang merah juga bermanfaat untuk menurunkan kadar LDL atau kolesterol jahat dalam tubuh.
3. Meningkatkan kesehatan kulit
Manfaat bawang merah selanjutnya berkaitan dengan kesehatan kulit, di mana bawang merah mengandung vitamin A, C, dan K yang dibutuhkan kulit untuk tetap sehat, lembab, dan bercahaya secara alami. Ketiga jenis vitamin tersebut dapat membantu menghilangkan pigmentasi di kulit wajah dan tubuh, serta dapat melindungi kulit dari sinar UV yang berbahaya.
Baca Juga: Takluk dari Wakil DKI, Atlet Taekwondo Bali Harus Puas Raih Medali Perak di PON Papua
4. Menjaga kesehatan mata
Bawang merah juga bagus untuk menjaga kesehatan mata. Hal itu karena selenium dalam bawang dapat memproduksi vitamin E yang dapat mencegah masalah pada mata.
5. Menyehatkan mulut
Banyak yang menghindari bawang karena dapat menyebabkan bau mulut, tetapi manfaat bawang merah untuk kesehatan mulut ternyata tinggi loh.
Kandungan vitamin C yang ada dalam bawang bisa membantu kita menjaga kesehatan mulut kita dan membersihkannya dari bakteri. Caranya mudah, kupas bawang dan makanlah dalam keadaan mentah.
Demikian lima manfaat bawang merah yang jarang diketahui. Pastinya terkadang dijauhi orang-orang karena bawang juga bisa menimbulkan aroma tak sedap di mulut.
Tag
Berita Terkait
-
Diserang Hama Ulat, Petani Bawang Merah di Magetan Terancam Gagal Panen
-
5 Manfaat Bawang Merah yang Jarang Diketahui, Salah Satunya Bikin Kulit Sehat
-
Uang Pembayaran Bawang Merah Nawungan Masih Buram, Gandung Pardiman: Sita Aset Pembelinya!
-
Kapal Pelni Tujuan Papua Berhenti Berlayar, Petani Bawang Merah Makin Tercekik
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien