SuaraBali.id - Sebuah iklan keju tahun 1994 viral di media sosial, tidak hanya iklannya saja yang disoroti warganet tapi juga harga keju saat itu.
Sebuah iklan keju ternama di tahun 1994 seketika viral di sosial media. Hal tersebut dibagikan melalui akun TikTok @ngangenin_85.
Iklan yang dibagikan dalam video itu adalah produk keju merek Kraft dengan nama Qeju. Awalnya, seorang wanita datang ke warung dan hendak membeli roti tawar.
Penjual pun menawarkan keju kepada wanita tersebut. Sayangnya wanita itu menolak karena keju dinilai memiliki harga cukup mahal.
Namun, penjual tersebut rupanya punya solusi atas permasalahan itu. Penjual ini menawarkan produk Qeju Kraft dengan harga yang terjangkau.
Keju tersebut memiliki kemasan yang lebih kecil dari biasanya sehingga harganya lebih murah. Keju tersebut dibanderol dengan harga Rp600 saja pada 27 tahun lalu.
Seperti iklan pada umumnya, keunggulan dari keju ini pun dipaparkan. Keju ini disebut memiliki kelezatan dan gizi keju yang tinggi untuk anak-anak tercinta.
Wanita itu kemudian pulang dan membuatkan roti berisi keju untuk anak-anaknya. Sang suami kemudian menyapa sang istri.
"Qeju yang kecil ini besar nilainya," ujar suara lembut seorang perempuan di akhir video.
Baca Juga: Traktor Petani Ini Rubuh Berputar-putar di Tengah Sawah, Warganet: Traktornya Sudah Lelah
Unggahan tersebut kemudian menarik banyak perhaganettian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Andai harga keju sekarang juga Rp600. Pasti gue udah mabok keju," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Jangan-jangan di masa depan harga Rp5.000 dianggap murah banget kali ya. Terus uang Rp1 juta bisa jadi kayak Rp100 ribu du masa depan," ujar warganet ini.
"Dari sini kita tahu bahwa keju pernah jadi barang yang nyaris tak terbeli oleh kebanyakan rakyat Indonesia," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (30/9/2021), video iklan keju jadul tahun 1994 ini telah viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 400 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter
-
Bagaimana Bali United Manfaatkan Jumlah Pemain Hingga Kalahkan PSM?
-
16 Warga Bali Tewas Digigit Anjing Rabies
-
Rekomendasi 5 Warna Pakaian yang Aman Untuk Kulit Sawo Matang