SuaraBali.id - Ada banyak jenis nasi yang memiliki manfaatnya masing-masing, salah satunya beras merah yang memiliki kandungan dan manfaat yang nggak kalah dengan nasi putih.
Terlebih banyak sekali kandungan yang bermanfaat yang diberikan beras merah kepada tubuh kita, berikut adalah ulasan tentang 6 manfaat beras merah dan kandungannya.
Kandungan Beras Merah
Sebelum kita membahas tentang manfaat beras merah dalam bagi tubuh kita, terlebih dahulu kita akan membahas tentang kandungan-kandungan yang terdapat pada beras merah.
Serat merupakan nutrisi yang paling banyak terkandung dalam beras merah, tetapi selain itu terdapat banyak sekali kandungan nutrisi lain, kita ambil contoh seporsi beras merah (+- 200 gram) mengandung beberapa nutrisi, diantaranya adalah:
- 45–50 gram karbohidrat
- 3–3,5 gram serat
- 5 gram protein
- 1,6–2 gram lemak
- 80 milligram kalium
- 80 milligram magnesium
- 2 milligram natrium
- 1,1 miligram zat besi
6 Manfaat Beras Merah bagi Kesehatan
1. Mencegah Penyakit Jantung
Manfaat beras merah yang pertama ialah untuk mencegah penyakit jantung, antosianin yang terkandung dalam beras putih dipercaya dapat membantu tubuh kita untuk mencegah penuaan, menangkal radikal bebas, serta mencegah berbagai penyakit, seperti penyakit kardiovaskuler.
Yang paling penting ialah kandungan magnesium pada beras merah, zat inilah yang dipercaya memiliki manfaat dalam pencegahan penyakit jantung.
Baca Juga: Beras Putih, Merah, Hitam dan Cokelat, Manakah yang Lebih Sehat?
2. Menurunkan Kolesterol
Manfaat beras merah yang kedua ialah untuk menurunkan kadar kolesterol di dalam darah, menurut Jurnal Litbang Penelitian yang dipublikasikan tahun 2005, ekstrak larutan beras merah dapat menunjang kemampuan tubuh dalam mengatur kadar kolesterol dalam darah.
Hal ini dapat terjadi karena Larutan beras merah mengandung asam amino, asam lemak tak jenuh, dan sterol yang bisa mengurangi pembentukan kolesterol dalam hati.
3. Mencegah Diabetes
Manfaat beras merah selanjutnya ialah untuk mencegah diabetes, berbeda dengan beras putih yang mengandung banyak sekali kandungan gula. Beras merah menjadi solusi yang tepat solusi bagi Anda yang memiliki resiko terkena diabetes atau sudah menderita diabetes tipe 2. Sebagai perbandingan, beras putih meningkatkan resiko terkena diabetes tipe 2 hingga 17%.
4. Mencegah Kanker
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?