SuaraBali.id - Sebagai salah satu perusahaan ICT terkemuka dunia, Acer melalui Acer Indonesia menyelenggarakan ajang penghargaan Acer Smart School Awards 2021. Ajang ini diluncurkan dalam rangka mengapresiasi sekolah-sekolah dan para pendidik di Indonesia dalam melakukan transformasi digital dunia pendidikan.
Sebagaimana dikatakan pihak Acer Indonesia melalui keterangan resminya, penghargaan berskala nasional yang diadakan untuk jenjang pendidikan SD, SMP dan SMA/SMK ini diharapkan dapat mendorong dan membantu pelaku pendidikan untuk lebih meningkatkan penyerapan teknologi.
Dalam ajang ini, Acer menyediakan total hadiah senilai lebih dari Rp 500 juta untuk mereka yang sukses mendorong transformasi teknologi dalam aktivitas belajar mengajar. Pendaftaran Acer Smart School Awards 2021 sendiri saat ini sudah mulai dibuka, sampai dengan 14 September 2021.
Dijelaskan bahwa dunia pendidikan sendiri saat ini mengalami banyak tantangan, yang diiringi dengan terjadinya evolusi pendidikan menjadi Education 5.0. Sehubungan itulah, sebagai brand dengan pengalaman di dunia teknologi, Acer ingin menjadi bagian dalam membantu proses transformasi dunia pendidikan di Indonesia agar bisa tercapai standar pengajaran makin berkualitas berbasiskan teknologi.
Baca Juga: Sekolah Tatap Muka di AS Tetap Digelar Meski di Tengah Lonjakan Varian Delta
Acer Smart School Awards 2021 diharapkan dapat menjadi wadah pembinaan sekolah-sekolah yang ingin melakukan transformasi digital. Melalui rangkaian aktivitas panjang mulai dari pendaftaran, self-assessment, pembekalan dari para mentor berpengalaman, sampai dengan periode pendampingan dan implementasi transformasi, diharapkan akan tercipta sekolah-sekolah tangguh yang siap menghadapi masa depan dunia pendidikan lebih canggih.
Lebih dari sekadar upaya Acer sendiri selaku korporasi, Acer Smart School Awards 2021 juga disebut didukung oleh Kemendikbud Ristek, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), juga Penerbit Intan Pariwara, Microsoft, Intel, serta Jelajah Ilmu, sebuah program solusi pengajaran komprehensif kelas dunia yang diadaptasi untuk kurikulum Indonesia.
"Acer menyadari bahwa kebutuhan teknologi dalam dunia pendidikan semakin pesat di era serba digital ini. Edukasi teknologi dan penerapannya sangat diperlukan bagi sekolah dan para pendidik agar mereka dapat semakin adaptif; sekaligus menjadikan teknologi sebagai media untuk berkomunikasi, mengajar, dan membimbing siswa. Acer ingin menjadi enabler yang dapat membantu mempercepat sekaligus memperluas implementasi teknologi di dunia pendidikan melalui Acer Smart School Awards 2021,” ujar Herbet Ang, President Director Acer Indonesia.
"Melalui Acer School Awards 2021 kami berharap pelatihan dan apresiasi yang telah disiapkan bisa menjadi inspirasi sekaligus pemicu bagi sekolah-sekolah di Indonesia untuk aktif dalam kesiapan menghadapi era edukasi 5.0 melalui transformasi pembelajaran digital,” tambahnya.
Acer Smart School Awards 2021 juga merupakan bentuk partisipasi Acer dalam mendukung program Kemendikbud Ristek yaitu "Merdeka Belajar". Di mana program ini salah satunya dibuat agar sumber ilmu yang dilihat bukan sebatas pada ruang kelas saja, tetapi bisa di luar kelas, seperti online, internet, perpustakaan, serta lingkungan sekitar.
Baca Juga: Jokowi: kalau Pelajar Sudah Divaksin Silakan Belajar Tatap Muka
"Pada tahun 2021 ini, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi melanjutkan program Merdeka Belajar untuk memastikan anak-anak bersekolah, mendapatkan pendidikan yang berkualitas, serta adanya keadilan sosial atau pemerataan dalam mendapatkan akses pendidikan berkualitas tersebut. Semoga usaha Acer melalui Acer Smart School Award 2021 dapat sukses membantu menciptakan era Edukasi 5.0 di Indonesia,” kata Dr. Jumeri STP MSi, Dirjen PAUD dan Dikdasmen Kemendikbud Ristek.
Kategori, Kriteria, Hadiah dan Informasi Pendaftaran
Acer Smart School Awards 2021 terbuka untuk empat kategori tingkatan sekolah, yaitu untuk SD, SMP, SMA dan SMK di seluruh Indonesia. Para peserta akan dinilai berdasarkan beberapa kriteria, seperti kepemimpinan, kurikulum dan sumber daya pembelajaran, guru dan pengajaran, siswa dan orang tua, evaluasi dan pengembangan kemampuan siswa, serta manajemen dan aturan operasional.
Penghargaan Acer Smart School akan diberikan kepada tiga kategori pemenang dalam masing-masing tingkatan sekolah, yaitu Smart School of The Year, Kepala Sekolah Inspiratif, dan Guru Kreatif. Para peserta juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah kelas percontohan digital, laptop, dan uang tunai dengan total hadiah senilai lebih dari Rp 500 juta.
Periode registrasi ajang ini sendiri telah dibuka sejak 12 Agustus lalu, dan masih akan dibuka hingga 14 September 2021. Adapun puncak kegiatan berupa pengumuman pemenang rencananya akan diadakan pada 15 Desember 2021. Untuk informasi lebih lengkapnya, para pengelola sekolah bisa mengunjungi situs kegiatan ini.
Berita Terkait
-
Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat Sudah Dibuka? Simak Syarat dan Kualifikasinya
-
Penuh Misteri! Ini 3 Novel Berlatar Sekolah Asrama yang Bikin Merinding
-
Contoh Susunan Acara Halal Bihalal Sekolah Anti-Bosan, Ikuti Tips Menarik Ini!
-
Sekolah Pecahkan: Tempat Lahirnya Komika Masa Depan? Intip Kurikulumnya!
-
Dikumpulkan di Istana, Prabowo ke Anak-anak Sekolah: Jangan Ikut-ikut Hal Negatif!
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
IHSG Hari Ini Anjlok Parah, Prabowo Mengaku Tidak Takut Hingga Singgung Judi
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
IHSG Bergejolak, Prabowo Sesumbar: Saya Tidak Takut dengan Pasar Modal
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Jumbo Terbaru April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
AFC Sempat Ragu Posting Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia, Ini Penyebabnya
Terkini
-
Pemprov Bali Juga Larang Distribusi Air Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter dari Luar Bali
-
Keluhan dan Harapan Pedagang di Pasar Badung Jika Tas Kresek Dilarang di Bali
-
Hari Pertama Masuk Kerja, Antrean di Sentra Pelayanan Publik Mataram Membludak
-
Bukan Sepak Bola, Bukan Piknik, Tapi WNA Ini Malah Main Golf di Stadion Karangasem
-
Pemain Bali United Kena Hukuman Gara-gara Berat Badannya Naik Seusai Lebaran