SuaraBali.id - Pemerintah Australia melalui Konsul Jendral Australia di Bali Anthea Griffin menyerahkan bantuan hibah kebutuhan medis kepada Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati, di Bandara Ngurah Rai, Rabu (18/8/2021).
Konsul Australia Anthea Griffin mengatakan bahwa bantuan tersebut untuk meringankan beban Pemerintah Provinsi Bali khususnya dalam penanganan pandemi Covid-19.
Menurutnya, sebagai negara tantangga sudah seharusnya saling tolong-menolong, walaupun Australia juga masih berjuang dalam menghadapi pandemi, namun saling membantu tetap menjadi kewajiban.
Lebih lanjut, Ia menerangkan bahwa bantuan yang diberikan berupa Ventilator Tubs-Humidiair Standard Tub sebanyak 2400 buah, Mask-FFM-SML-Row sebanyak 1440 buah dan Mask-FFM-LGE-Row sebanyak 1460 buah.
“Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, dan kita semua berharap pandemi ini segera berlalu, sehingga semua berjalan normal kembali dan saya harap kedepannya hubungan Bali dan Australia semakin erat bahkan lebih baik dari sebelumnya”, ungkapnya dilansir dari Berita Bali, Kamis (19/8/2021).
Menanggapi hal tersebut, Wagub Cok Ace mengucapkan terimakasih atas bantuan dari Australia yang akan sangat bermanfaat bagi penanganan pandemi di Bali.
Menurutnya, situasi kasus Covid-19 di Bali masih fluktuatif namun dengan berbagai kebijakan dan penanganan yang telah dilakukan, diharapkan kasus cepat melandai dan Bali dapat pulih kembali sehingga baik perekonomian maupun pariwisata dapat berjalan dengan normal.
“Sekali lagi kami atas nama Pemerintah Provinsi Bali dan masyarakat Bali berterimakasih atas bantuan ini, semoga kedepannya Australia mauapun Indonesia dapat segera terbebas dari Pandemi Covid-19, dan hubungan antar kedua negara jauh lebih solid dari sebelumnya”, pungkas Wagub Cok Ace.
Baca Juga: Kata Menteri Luhut, China Kasih Bantuan Medis dan Vaksin Senilai 7,8 Juta Dolar AS
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa