SuaraBali.id - Vaksinasi Covid-19 dipercepat menjelang event balap motor internasional FIM Superbike World Championship (WSBK) pada 12-14 November 2021 mendatang.
"Kita berkejaran dengan waktu untuk persiapan menyambut gelaran Superbike. Oleh karena itu vaksinasi dapat dipercepat dan melibatkan semua pihak," kata Gubernur NTB Zulkieflimansyah, dilansir dari Antara, Selasa (17/8/2021).
Gubernur menjelaskan, dalam rangka mempersiapkan gelaran event superbike di sirkuit Mandalika pada November mendatang, mensyaratkan 50 persen vaksinasi masyaraka.
Pihaknya telah meminta pengiriman vaksinasi kepada Kementerian Kesehatan. Di mana saat ini cakupan vaksinasi NTB untuk dosis pertama baru 16,09 persen dan dosis kedua 7,74 persen.
Baca Juga: Rans Cilegon FC Gaungkan Vaksinasi Demi Bergulirnya Liga 2 2021
"Logistik vaksin akan segera dikirim Kementerian Kesehatan pada akhir bulan Agustus," kata Zulkieflimansyah.
Sebelumnya, Direktur Utama PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), Abdulbar M Mansoer menyatakan, pihaknya sudah meminta dukungan kepada pemerintah pusat maupun Polri terkait kesiapan lomba superbike di sirkuit Mandalika bisa ditonton masyarakat, namun tentunya mereka yang akan menonton sudah melalui prosedur ketat, salah satunya sudah divaksin Covid-19.
"Pengerjaan lintasan sirkuit sudah selesai, tinggal dukungan pusat terkait berapa jumlah masyarakat yang diizinkan menonton. Selain itu kami juga akan meminta penambahan vaksinasi," ujarnya.
Berita Terkait
-
Menakar Efektivitas Lembaga Pengurus PMI di Kabinet Prabowo : Solusi Atau Bagi-bagi Jabatan?
-
Pebalap Indonesia Aldi Mahendra Cetak Sejarah, Raih Gelar Juara Dunia WorldSSP300 2024!
-
Hasil Liga 2: Rafinha Menggila, PSIM Yogyakarta Gilas Adhyaksa Farmel 3-0
-
Dicibir Bahlil Kala Munas Golkar, Ini Sosok 'Real' Raja Jawa Leluhur Sri Sultan Hamengku Buwono
-
Kelewatan! Seorang Ayah Di Mataram Tega Cabuli Putri Kandung Sejak Masih SMP
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Makin Untung Menabung, BRImo FSTVL Bagikan Hadiah 100 Ribu Hadiah Langsung Sampai BMW 520i M Sport
-
Ingin Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend? Yuk Tanya Sabrina
-
Penuh Haru, Keluarga Korban Maafkan Terdakwa Kasus Ledakan Gudang Tabung Gas di Denpasar
-
Trio Emak-emak Curi Baterai, Parfum Sampai Minyak Goreng di Supermarket Kuta
-
Wisatawan yang Terdampak Erupsi Dan Penutupan Bandara Komodo Diarahkan ke Jalur Laut