SuaraBali.id - Jogja atau Yogyakarta memang istimewa, salah satunya kebanggan rakyatnya kepada sang sultan. Baru-baru ini Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X viral dengan kelakuannya yang bikin rakyat terkesan.
Cerita itu disampaikan seorang pengguna TikTok yang mengunggah rekaman ketika di belakang mobilnya ada mobil berpelat merah AB 1 milik Sultan.
Sambil merekam mobil tersebut, pria di balik kamera bergurau dengan curhat soal masalah asmara ke Sultan HB X.
"Mohon izin, Sultan. Aku mencintai salah satu rakyatmu, Sultan, tapi enggak tahu siapa," kata dia.
Dalam video yang diunggah @anovbimo pada Jumat (6/8/2021) itu, mobil Sultan melaju dengan kecepatan sedang.
Hampir di akhir video, mobil terlihat sedikit menepi ke kiri, diiringi lampu sein kiri yang menyala.
Di sekitar mobil tersebut, ada sejumlah pengendara sepeda motor. Tak terlihat mobil lain yang mengindikasikan sedang mengawal mobil Gubernur DIY sekaligus Raja Keraton Yogyakarta itu.
Selain itu, tak terdengar pula bunyi sirene, yang biasanya menyertai mobil pemimpin daerah di jalanan.
Kondisi itu pun rupanya membuat warganet salah fokus. Banyak dari mereka yang mengomentari soal pengawalan mobil Sultan.
Baca Juga: Tak Punya Tas Mewah, Wanita Bikin Ciut Nyali Pamer Panci Sultan
Alih-alih mengomentari ucapan pemilik video tentang percintaan, lebih banyak warganet yang menyoroti soal pengawalan mobil Sultan.
Mereka pun membandingkan Sultan HB X dengan gubernur did aerah lain, yang kebanyakan memakai pengawalan saat melintas di jalan.
"Mungkin satu2nya gubernur yang ke mana2 oakai mobil dinas tapi gak bawa patwal, Sultan Jogja pokoknya. Berkah dalem," komentar @dn.***.
"Nah, beliau kalau dinas gubernur memakai ini AB 1, tapi kalau tidak dinas memakai Alphard AB 10 HB atau AB 10 HS bersama Ratu Hemas," tambah @ari***.
"Aku juga sering jumpa AB 1 di sekitaran Taman Pintar," tulis @its***.
Sementara itu, dengan emoji tertawa, akun @dan*** berkomentar, "Nuwun sewu Sultan, sakniki rakyatmu butuh artos [permisi Sultan, sekarang rakyatmu butuh uang]."
Berita Terkait
-
Viral Pesepeda Nekat Hadang Barisan Pemotor di Jalur Sepeda Sudirman, Sikap Petugas Bikin Salfok!
-
Ramai Kasus Aurelie Moeremans, Bagaimana Tata Cara Menikah di Gereja Katolik?
-
Kenes Pulang
-
SMAN 4 Yogyakarta Tegaskan Transformasi di HUT ke-76, Gelar Aksi Sosial hingga Faculty Fair!
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis