SuaraBali.id - Anggota Polres Lombok Barat mengamankan seorang perempuan diduga berkedog terapis, berbuat asusila dengan pengunjung di salah satu kafe di Senggigi.
Kabag Ops Polres Lombok Barat, AKP Dhafid Shiddiq mengatakan, pihaknya melakukan patroli Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk memastikan pemberlakuan jam malam di kawasan wisata Senggigi.
Sasaran razia tersebut adalah pengelola wisata, khususnya di tempat hiburan malam.
“Di beberapa tempat sudah kita sisir, memang di luar sudah terlihat tertutup dan di dalamnya tidak beroperasi,” kata Shiddiq, dilansir dari Berita Bali, Senin (2/8/2021).
Di salah satu kafe di Senggigi, polisi menemukan seorang pengunjung lelaki bersama perempuan kafe diduga sedang berbuat asusila.
“Di room kafe tersebut masih beroperasi, kami mendapati salah satu pengunjung dengan terapis indikasinya prostitusi. Dua orang tersebut kita amankan dan serahkan ke Satuan Reskrim,” ucapnya.
Selain mengamankan dua orang tersebut, polisi juga menahan JU, yang diduga sebagai mucikari.
“Kasus dugaan prostitusi ini sedang diproses," tandasnya.
Muncikari JU disangkakan dengan Pasal 296 KUHP Jo Pasal 506 KUHP tentang Prostitusi.
Baca Juga: PPKM Level IV, Petugas Gabungan Razia Tempat Hiburan Malam di Banjarmasin
Berita Terkait
-
Razia di Lapas Rajabasa, Ini Benda Terlarang yang Ditemukan Petugas
-
Nekat Gunakan Knalpot Bising? Polisi di Wilayah Ini Berikan Sanksi Baca Al Quran
-
Gencar Razia Vaksin, Petugas Jembrana Jaring 36 Orang
-
Viral Video Sepasang Kekasih Mesum di Gazebo Taman Maramis Probolinggo
-
Viral Video Pria Tua Kelaparan, Warganet Minta Razia Orang Lapar
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026