SuaraBali.id - Lady biker bernama Rina Septi Fiveni memiliki ambisi besar bisa menjelajahi keindahan alam Pulau Kalimantan sekaligus ingin membuktikan performa motor sport Honda Rebel.
Dikutip dari KabarNusa.com, jaringan SuaraBali.id, motor sport identik menjadi tunggangan kaum lelaki. Namun Rina yang perempuan--karena itu julukannya juga lady biker--membuktikan dirinya juga mampu mengaspal.
Aksi pacu adrenalin sekaligus menikmati indahnya pemandangan alam dan mengenal berbagai macam ragam adat istiadat daerah lain saat melakukan perjalanan touring, menjadikan Rina sangat menikmati perjalanan touring ini.
Dia menempuh perjalanan enam hari, dengan total jarak tempuh mencapai 1.700 km.
Baca Juga: Wisata Bali: Bendungan Palasari di Jembrana, Tempat Memancing Ikan Hingga Selfie
Rina sangat terkesan dengan touring kali ini yang dimulai sejak 27 Juni 2021 dengan start dari Banjarmasin menuju Palangkaraya yang tiba pada 28 Juni. Lalu perjalanan menuju Sampit, pada 29 Juni.
Dari Sampit Kalimantan Tengah menuju Sandae Kalbar, dan 30 Juni menuju Pontianak. Lanjut 1 Juli dari Pontianak menuju Singkawang. Berikutnya 2 Juli dari Singkawang menuju Aruk, Perbatasan Indonesia-Malaysia di ujung Kalimantan Barat.
Ada yang masih teringat di benak Rina, dalam perjalanan single touringnya kali ini yakni saat perjalanan dari Sampit Kalteng menuju Sandae Kalimantan Barat melewati banyak pegunungan dan perbukitan, hutan sawit dan sungai-sungai besar.
Dia mampu menempuhnya 10 jam non-stop, berhenti hanya makan siang. Dan perbatasan Kalteng menjadi tantangan tersendiri apalagi merasakan sensasi berkendara menggunakan Honda Rebel.
Honda Rebel sangat nyaman dengan posisi berkendara tanpa membuat tubuh lelah saat digeber panjang.
Baca Juga: PPKM Darurat, Pembelajaran Tatap Muka di Tabanan Bali Ditunda
"Suguhan beragam kondisi jalan yang dilalui sangat dirasakan, beragam fitur, performa serta kenyamanan berkendara dengan menggunakan motor Big Bike Honda Rebel adalah pengalaman yang tidak terlupakan sebagai lady bikers,” ungkap Rina.
Honda Rebel tergambar melalui dua kata, yakni "sederhana" dan "mudah" untuk dikreasikan sesuai keinginan pengendara sehingga semakin ekspresif, tentunya berpadu dengan penyematan warna baru.
Desainnya tak lekang oleh waktu,mempunyai ban lebar berpadu dengan siluet yang rendah dan ramping.
Untuk menghadirkan kemampuan jelajah, telah dilakukan perubahan settingan sistem PGM-FI yang menghasilkan karakter berbeda.
Honda Rebel berbekal mesin 471cc 8-valve, liquid-cooled parallel twin-cylinder yang sporti.
Power unit yang disematkan akan menghasilkan keseimbangan yang baik antara ukuran fisik dan output yang fleksibel.
Honda Rebel semakin nyaman dan aman dengan dilengkapi fitur assist/slipper clutch yang mempermudah dan memperhalus perpindahan gigi.
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang