Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 14 Juni 2021 | 08:08 WIB
ILUSTRASI buaya. [Ist]

SuaraBali.id - Buaya curi mayat saat ingin diautopsi polisi. Mayat itu berjenis kelamin pria. Setelah dibawa buaya, jasad pria itu mengambang di sungai.

Menyadur Mirror Sabtu (12/06), tubuh tak bernyawa itu ditemukan di sungai Arroio Fundo, barat Rio de Janeiro.

Seekor buaya di Brasil membawa kabur mayat yang akan diselidiki oleh polisi.

Ketika petugas kepolisian muncul bersama pemadam kebakaran, mayatnya justru hilang dari perairan.

Baca Juga: Geger Mayat Hangus di Maros, Polisi Ungkap Fakta Baru: Dibakar Hidup-hidup

Sebuah rekaman menunjukkan seekor buaya berenang sambil membawa mayat itu ke dasar air.

Tubuh itu akhirnya ditemukan lebih dari 24 jam kemudian setelah petugas pemadam kebakaran kembali untuk melanjutkan pencarian.

Petugas berhasil mengevakuasi mayat tanpa cedera meskipun buaya itu masih berkeliaran di dalam air.

Pihak berwenang kemudian membawa mayat itu ke Institut Medis Hukum (IML) untuk diotopsi resmi sebagai bagian dari penyelidikan mereka atas kematian tersebut.

"Kami terbiasa melihat buaya di daerah itu, umumnya saat menyelamatkan hewan lain, jadi kami sudah tahu bagaimana menghadapi situasi seperti ini," jelas petugas pemadam kebakaran.

Baca Juga: Luka Bakar 100 Persen, Polisi Kesulitan Ungkap Identitas Mayat di Maros

Investigasi kematian pria itu terus berlanjut dan belum ada informasi tentang hasil otopsi atau kerusakan yang disebabkan oleh buaya setelah ia menyeret 'sanderanya' ke bawah.

Buaya biasanya menyeret korbannya ke bawah untuk membunuh mereka dengan cara ditenggelamkan dan akan menyimpan setiap pembunuhan di sana untuk dimakan nanti.

Load More