SuaraBali.id - Ada bintik merah di penis setelah hubungan intim. Bintik merah setelah hubungan intim terasa gatal.
Apakah berbahaya? Jangan-jangan ada penyakit kelamin. Hal itu ditanyakan pembaca Beritabali.com dan dijawab Dokter Oka Negara.
Si penanya mengatakan penisnya menjadi gatal dan ada bintik-bintik merah. Istrinya juga mengalami hal yang sama yaitu rasa gatal di kelaminnya.
Berikur jawaban Dokter Oka Negara:
Tentu saja rasa gatal seperti ini akan mengganggu dan bisa jadi jika tidak dituntaskan akan berakibat juga dalam hubungan seksual berikutnya, yang secara !sik maupun psikis terdapat kemungkinan hambatan kenyamanan dalam melakukan hubungan seksual.
Jadi, memang sebaiknya dikonsultasikan dan ditangani segera.
Rasa gatal setelah berhubungan seksual memang bukan hal yang diharapkan dan tidak semestinya terjadi, karena hubungan seksual yang tuntas dan yang biasa terjadi adalah yang tidak memunculkan keluhan gatal seperti ini. Jadi, yang perlu diketahui berikutnya adalah apakah yang memunculkan rasa gatal ini, apalagi jika sebelumnya belum pernah terjadi.
Beberapa kemungkinan yang mungkin terjadi adalah reaksi iritasi atau adanya infeksi, mengingat rasa gatal dialami oleh kedua pihak, suami dan istri. Kalau hanya satu pihak saja yang mengalami, bisa jadi itu adalah reaksi alergi, tetapi itu kemungkinan kecil terjadi dalam kasus ini.
Ada baiknya diperhatikan juga apakah selama mengalami rasa gatal, istri ada menggunakan nahan kimia tertentu yang baru saja digunakan misalnya untuk kepentingan membasuh vagina.
Baca Juga: Apakah Payudara Bisa Tambah Besar Jika Sering Diremas Pria?
Jika ada, dan memang waktunya berhubungan dengan penggunaan bahan kimia dengan kejadian gatal, maka bisa diduga bahan kimia itu menimbulkan iritasi pada kedua pihak. Jadi, penggunaannya tentu saja harus dihentikan dan silakan berkonsultasi dengan dokter untuk langkah selanjutnya.
Juga, perlu diperhatikan apakah selama mengalami rasa gatal, istri mengalami keputihan yang tidak seperti biasanya. Jika ada, bisa jadi penyebabnya adalah keputihan yang tidak normal atau patologis ini sebagai penyebabnya.
Penyebab dari keputihan yang patologis ini bisa berupa parasit, bakteri, dan jamur. Yang dapat ditulari juga ke suaminya. Pada pihak perempuan, rasa gatal akan dikeluhkan, apalagi jika penyebabnya adalah jamur.
Sementara jika penularan terjadi ke pihak pasangan, pada laki-laki akan mengalami keradangan, yang salah satunya bisa dilihat merah meradang di ujung penis juga, yang sering juga disertai dengan rasa gatal.
Tetapi terlepas dari kemungkinan itu, untuk membuat keluhan dan penyakit menjadi jelas dan mendapatkan pengobatan yang tuntas, yang perlu dilakukan adalah memastikan penyebabnya yang pasti dengan melakukan konsultasi dan pemeriksaan ke dokter, agar jika ternyata ada infeksi, segera bisa disembuhkan dan tidak menimbulkan masalah kemudian hari.
Berita Terkait
-
Ini fitnah Keji Perselingkuhan Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Sampai Bahas Hubungan Intim sama..
-
Kulit Penis Kering? Kenali 5 Penyebab dan Solusinya
-
Roy Suryo Sebut Mr. P, Inikah Sosok Misterius Pembuat Ijazah Jokowi yang Melapor ke Polisi Dini Hari
-
Profil Jessica Rosmaureena, Pacar Hokky Caraka Dilecehkan di Medsos dengan Kata Kotor dan Jorok
-
Ternyata Ini Sosok Mr. P! Diduga Otak di Balik Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Tunjukkan Bukti Kuat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk
-
Tertutup! Pemeriksaan Misri di Sidang Kematian Brigadir Nurhadi
-
BMKG Pastikan Gempa M4.5 di Dasar Laut Bali Tidak Sebabkan Tsunami, Tapi..
-
Ombak 'Menggila' Seret Turis Ceko di Pantai Kelingking, Evakuasi Dramatis 170 Meter