SuaraBali.id - Sebanyak 6 mobil tabrakan beruntun di Jalan Sunset Road Kuta. Kejadian itu viral di media sosial (medsos).
Kejadian itu, Sabtu (29/5/2021) sekitar pukul 22.30 WITA.
Kecelakaan itu viral setelah diunggah seorang warganet dengan ponselnya.
Ia kemudian membagikan postingan video tersebut sembari memperlihatkan sejumlah mobil yang mengalami tabrakan beruntun.
"Tabrakan beruntun 6 mobil di Sunset Road (nama jalan). Tiati ya malam mingguannya," demikian postingan warganet bernama Winda saat membagi postingan video tabrakan beruntun.
Sementara sumber anggota Polantas menerangkan, kecelakaan itu diduga kurang hati hati. Ketika itu mobil Ertiga yang berada di posisi paling depan mendadak berhenti setelah seekor anjing melintas.
Mobil itu diduga sudah menabrak anjing tersebut.
Dengan adanya rem mendadak tersebut, mobil yang berada di belakang seperti mobil Alphard dan lainnya ikutan mengerem.
Sehingga terjadilah tabrakan beruntun. Bahkan, body depan masing-masing mobil terlihat saling berdempetan.
Fatalnya, mobil Innova warna hitam yang paling belakang saat itu melaju kencang dan menabrak keras mobil di depannya.
Baca Juga: Tertabrak Truk Ugal-ugalan di Gunungkidul, Pemotor Meninggal Saat Dibawa ke RS
"Setelah mobil Ertiga mendadak berhenti, mobil yang dibelakang ikut berhenti dan jadilah tabrakan beruntun," ungkap sumber, pada Minggu 30 Mei 2021.
Terkait tabrakan beruntun ini, Kanit Laka Satlantas Polresta Denpasar Iptu Ni Luh Tiviasih melalui Kasubbag Humas Iptu I Ketut Sukadi membenarkan kejadian tersebut.
Diterangkannya, kecelakaan tersebut diduga akibat kurang hati-hati. Meski demikian, berdasarkan hasil kesepakatan bersama pemilik mobil akhirnya berdamai.
Para pemilik mobil sepakat tidak meneruskannya ke jalur Kepolisian.
"Pemilik mobil sepakat berdamai dan tidak membuat laporan ke Polisi," tegas Iptu Sukadi, Minggu kemarin.
Berita Terkait
-
Misteri di Lereng Bulusaraung: Mengapa Pesawat Sehat Menabrak Gunung?
-
DNA Jadi Kunci Terakhir: Polisi Jemput Sampel Keluarga Korban Pesawat Jatuh Lintas Pulau
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Pengumpulan Sampel Keluarga Korban Pesawat ATR 42-500
-
Data Manifes dan Spesifikasi Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat