SuaraBali.id - Pangeran Philip meninggal dunia sempat operasi jantung. Pangeran Philip meninggal dunia di usia 99 tahun.
Kabar Pangeran Philip meninggal dunia diungkapkan lewat akun twitter resmi Keluarga Kerajaan Inggris, The Royal Familly.
Hingga kini belum diketahui pasti penyebab meninggalnya.
Tapi sebelumnya Pangeran Philip sempat dirawat di rumah sakit rumah sakit Raja Edward VII di pusat kota London setelah menjalani operasi jantung.
Baca Juga: Istana: Pangeran Philip Meninggal Dunia dengan Damai
Istana Buckingham menyebut Pangeran Philip meninggal dunia dengan damai. Suami Ratu Elizabeth itu adalah tokoh terkemuka dalam keluarga kerajaan Inggris selama hampir tujuh dekade.
Duke of Edinburgh, begitu Philip dikenal secara resmi, telah mendampingi istrinya --Ratu Elizabeth-- selama 69 tahun pemerintahannya, masa yang terpanjang dalam sejarah Inggris.
Selama waktu itu, Pangeran Philip memiliki reputasi sikap yang keras, tanpa basa-basi, dan kecenderungan untuk sesekali membuat kesalahan.
"Dengan kesedihan yang mendalam, Yang Mulia Ratu mengumumkan kematian suami tercintanya, Yang Mulia Pangeran Philip, Duke of Edinburgh," kata pihak Istana Buckingham dalam pernyataan.
"Yang Mulia meninggal dengan damai pagi ini di Kastil Windsor. Pengumuman lebih lanjut akan disampaikan pada waktunya. Keluarga Kerajaan bergabung dengan orang-orang di seluruh dunia yang berduka atas kepergiannya," bunyi pernyataan istana Inggris itu.
Baca Juga: Foto Pangeran Philip Muda, Gagahnya Bikin Ratu Elizabeth II Jatuh Cinta
Pangeran Philip merupakan seorang pangeran Yunani. Pangeran Philip menikahi Elizabeth pada 1947.
Berita Terkait
-
Harta Karun Tersembunyi Assad: Potret Ratu Elizabeth II Ditemukan di Istana yang Dikuasai Pemberontak
-
Donald Trump Pernah Bikin Ratu Elizabeth II Marah Besar Gara-gara Hal Ini
-
Sodara Tiri Bongkar Tabiat Meghan Markle Terhadap Keluarga, Minta Segera Insyaf Sebeum Terlambat
-
Pakar Kerajaan Ungkap Harapan Ratu Elizabeth II Terhadap Meghan Markle yang Kini Telah Pupus
-
Rahasia Buku Harian Ratu Elizabeth: Faktual, Praktis, Tanpa Curahan Hati
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
Terkini
-
Pemudik dari Bali Jadi Korban Ledakan Petasan Balon Udara yang Diterbangkan Anak-anak
-
Belasan Granat Aktif Ditemukan di Huntara Pengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Nyepi Jembrana Jadi Sorotan: Gubernur Koster Rencanakan Pertemuan dengan Tokoh Islam di Bali
-
Nasabah BRI Diimbau Waspada, Ini Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Jadwal Pertandingan Bali United di Liga 1 Bulan April 2025, Teco Minta Pemain Jangan Gendut