SuaraBali.id - Warga negara asing (WNA) asal Afrika Selatan bernama Hutton Gavil Walter (31) ditemukan tewas gantung diri dalam penginapan di Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, diduga karena depresi.
"Nihil ditemukan tanda-tanda kekerasan terhadap korban. Selain itu, korban diduga gantung diri karena depresi akan sakit yang diderita-nya selama ini," kata Kasubag Humas Polres Badung Iptu I Ketut Oka Bawa saat dikonfirmasi di Badung, Rabu (7/4/2021) malam.
Ia mengatakan dari proses identifikasi ditemukan obat radang sendi dari korban yang diduga untuk mengatasi penyakitnya selama ini. Selain itu, pada tubuh korban hanya ditemukan bekas jeratan kain yang digunakan korban untuk gantung diri.
Penemuan tubuh korban ini berawal pada Rabu (7/4) pagi pukul 05.20 WITA, saat tetangga korban di penginapan tersebut bernama Bodene Cruickshank yang juga WNA asal Afrika Selatan mau pamit dengan korban sebelum pergi bekerja.
"WNA Bodene Cruickshank ini berprofesi jadi model, saat itu dia mau pamit buat sesi pemotretan ke pantai. Tapi pas diketok pintu kamar korban enggak ada yang merespon dan lampu kamar masih nyala," ungkap Oka sebagaimana diwartakan Antara.
Selanjutnya, tetangga korban di penginapan ini membuka pintu kamar dan terkejut melihat korban sudah dalam keadaan tergantung di tiang dengan selendang. Kemudian, tetangga korban ini berteriak dan memanggil pegawai penginapan.
"Pegawai penginapan ini datang dan secara langsung spontanitas membuka ikatan simpul selendang dan menurunkan korban, namun saat diturunkan tubuh korban sudah terbujur kaku," ujarnya.
Saat ini sudah dievakuasi oleh pihak Polsek Kuta Utara bersama BPBD Kabupaten Badung, Bali.
Berita Terkait
-
WNA Asal Afrika Selatan Ditemukan Tewas Tergantung Selendang
-
Pria Jepang di Batam Nekat Akhiri Hidup, Diduga Gegara Diputus Pacar
-
Geger! Pria Asal Jepang Ditemukan Tewas Tergantung di Guest House Panjer
-
Wisata Bali: Kawasan Bendungan di Desa Darmasaba Akan Jadi Objek Kunjungan
-
Diputus Pacar Pemandu Karaoke, Warga Jepang di Batam Nekat Gantung Diri
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat