SuaraBali.id - Saat ini, pembatasan berperjalanan atau traveling ke berbagai tempat masih diberlakukan sehubungan pandemi Covid-19 belum usai. Bila mesti melakukannya, dibutuhkan pengaturan secara detail, agar acara berjalan mulus sekaligus tidak menimbulkan cluster baru.
Paling tidak, ada koridor berupa tes GeNose sebelum bepergian, serta protokol kesehatan sebelum, sesaat, dan sesudah berperjalanan, untuk mempertahankan kesehatan individu.
Dikutip dari Kabarnusa.com, jaringan SuaraBali.id, telah banyak sektor pariwisata yang telah dibuka untuk umum, sehingga bisa berperjalanan dengan keluarga untuk mengusir rasa bosan. Namun tetap harus waspada.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar perjalanan tetap aman, nyaman, dan menyenangkan selama masa pandemi.
Berikut ini adalah tips yang berguna untuk perjalanan wisata saat masa pandemi:
Cari informasi peraturan dan larangan sehubungan Covid-19
- Carilah informasi sebanyak mungkin mengenai penyesuaian peraturan dan larangan sehubungan Covid-19. Apa saja yang perlu disiapkan? Misalnya jika akan melakukan perjalanan dengan pesawat, tentu perlu menyiapkan dokumen tes kesehatan yang diperlukan terlebih dahulu.
- Atau jika memilih untuk berwisata ke daerah tertentu yang belum pernah dikunjungi sebelumnya, carilah informasi apakah perlu memiliki dokumen hasil tes kesehatan untuk memasuki daerah tujuan. Pastikan seluruh yang diajak berperjalanan tidak akan terkendala kondisi ini.
Tentukan destinasi wisata yang tepat
- Pada saat ini, sebaiknya pilih destinasi wisata domestik. Selain lebih mudah dan lebih dekat, risiko terpapar virus bisa menjadi lebih kecil. Pilihlah destinasi wisata yang tepat sesuai selera seluruh partisipan.
- Bacalah ulasan tempat wisata dari internet untuk mengetahui tujuan wisata dan akomodasi di sekitarnya.
- Setelahmembaca berbagai informasi mengenai tempat wisata di Indonesia, tentukanlah tempat yang sesuai. Pertimbangkan juga dengan kondisi seluruh partisipan. Apakah cukup fit untuk menempuh perjalan wisata itu, apakah ada balita atau manula yang akan diajak dalam perjalanan, dan sebagainya.
Lakukan pemesanan tiket dan hotel secara online
- Jika akan bepergian dengan sarana transportasi umum seperti kereta, pesawat, dan sebagainya, ketahui peraturan yang berlaku. Setelah memahami peraturannya, lakukan pemesanan tiket secara online.
- Hindari melakukan pemesanan tiket langsung di tempat umum. Lakukan pemesanan tiket dengan mudah secara online dengan menggunakan ponsel. Harga tiket pada aplikasi pemesanan tiket juga biasanya lebih murah daripada membeli langsung.
- Jika perlu menginap dalam perjalanan, lakukan pemesanan hotel terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan. Lakukan pemesanan secara online. Hindari memesan hotel secara mendadak.
- Di masa yang serba tidak menentu ini sebaiknya persiapkan hal-hal ini sebaik mungkin.
Melaksanakan protokol kesehatan
Baca Juga: Wisata Bali: Kemenperin Dukung Pilot Project Mobil Listrik Bagi Wisatawan
- Selalu ingat untuk melaksanakan protokol kesehatan di mana saja, termasuk saat melakukan perjalanan. Pastikan memakai masker dengan benar. Jangan lupa untuk membawa masker cadangan untuk berjaga-jaga. Dan ingatlah untuk mengganti masker secara teratur.
- Jangan lupa untuk membawa hand sanitizer di perjalanan. Diperlukan saat perlu menggunakan fasilitas umum seperti toilet umum atau restoran. Selain itu pastikan untuk batasi kontak dengan orang lain.
- Pastikan semua partisipan memahami protokol kesehatan ini, termasuk anak-anak.
- Jika sempat, siapkanlah makanan atau kudapan dari rumah untuk dimakan di perjalanan. Dengan begitu, dapat mengurangi mampir di tempat umum seperti restoran atau toko untuk membeli camilan.
- Selain itu, ingatlah untuk memilih metode pembayaran secara elektronik saat membeli sesuatu di perjalanan.
Hilangkan kejenuhan dengan bermain game online
- Dalam perjalanan berwisata biasanya kita akan merasa jenuh atau bosan berada di dalam kendaraan. Nah, bagi yang suka bermain game online, cobalah permainan untuk menghilangkan kebosanan.
Berita Terkait
-
BMKG: Hujan Akan Dominasi Akhir Pekan Perdana 2026, Waspada Petir di Sejumlah Wilayah
-
Waspada Cuaca Ekstrem, Distamhut DKI Pangkas 69 Ribu Pohon Rawan
-
Boy Candra Ingatkan Warganet: Waspada Serangan 'Akun Ternak Monyet'
-
Jabodetabek Potensi Hujan Lebat, Kemenko PMK Minta Publik Waspada Banjir
-
Kadar Gula Tinggi dan Saturasi Oksigen Anjlok, Ivan Gunawan Merasa Ajal Sudah Dekat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara
-
Jadi Favorit Gen Z, Ini Tren Make Up 2026
-
5 'Spot Healing' Lari Paling Instagramable di Bali