SuaraBali.id - Ustadz Tengku Zulkarnain alias Tengku Zul berdebat soal ada atau tidak adanya bidadari surga untuk kaum lelaki yang tewas dalam jihad. Netizen meragukan itu.
Lalu Tengku Zul bertanya, seandainya di surga tak ada bidadari surga, lantas hal menyenangkan apa yang bisa dikerjakan di sana?
Pertama-tama, Tengku Zul mengatakan, hingga kini masih banyak pihak yang kerap mencibir ajaran Islam mengenai bidadari surga.
Padahal, kata dia, kehadiran sosok yang diyakini cantik dan suci itu telah tertuang dengan jelas di kitab suci Al Quran.
“Banyak sekali yang kafir dengan Alquran menghina keterangan tentang bidadari di surga. Wanita muslimah dapet apa di surga, katanya. Wanita muslimah dapet suami yang setara salihah dengannya,” tulisnya melalui akun Twitter @ustadtengkuzul, Jumat kemarin.
“Kita tidak campuri agama lain, kenapa mereka rajin lompat pagar? Apa tidak puas dengan agama sendiri?” lanjutnya.
Cuitan dikomentari warganet. Salah satunya akun bernama Aris Suparianto, yang menilai Tengku Zul terlalu sering bicara mengenai bidadari surga.
“Karena Anda sering membicarakan masalah selangkangan dan bidadari di surga, seolah-olah agama hanya berisi tentang itu. Cobalah ceramah yang lebih bisa mendidik dalam hal akhlak, itu akan lebih baik,” tulis Aris Suparianto.
Tengku Zul pun merespon, jangan sekali-kali menyamakan bidadari surga dengan hal-hal kotor.
Baca Juga: Daftar Artis 2 Kali Pindah Agama, Akhirnya Masuk Islam, Ada dari Konghucu
Sebab, menurutnya, bidadari surga merupakan wanita yang suci.
“Bidadari dan istri di surga adalah wanita suci. Kok ceritamu selangkangan? Penggemar pelacur murah, ya?” komentarnya.
Bahkan ada warganet lain yang mengaku ingin ditemani bidadari di surga.
Sebab, dari apa yang diterangkan Tengku Zul, sosok tersebut terkesan begitu jelita dan memikat mata.
Menutup perdebatan, Tengku Zul meresponsnya dengan ketus.
Tengku Zul mengatakan selain Al Quran, tak ada kitab suci lain yang membahas perihal bidadari surga.
Berita Terkait
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
CERPEN: Masjid yang Tak Pernah Bertanya Kamu Siapa
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat