SuaraBali.id - Selama ini, Pulau Dewata terkenal sebagai salah satu primadona tujuan wisata Indonesia. Khususnya bagi wisatawan mancanegara atau wisman. Beragam keindahan alam laut, pantai, sampai pegunungan, air terjun, dan sungai memuaskan minat para turis.
Demikian pula wisata budaya, sampai berjenis satwa di Bali yang menghadirkan kekaguman para tamu. Seperti gajah, penyu, ikan mola-mola, sampai aneka burung.
Nah, untuk melengkapi suguhan pariwisata Bali tadi, sebuah sektor siap dibuka. Yaitu wisaya otomotif.
Dikutip dari kanal otomotif Suara.com, jaringan SuaraBali.id, Ketua Ikatan Motor Indonesia atau IMI Pusat, Bambang Soesatyo serta jajaran penyelenggara event balap roda dua sampai roda empat baru saja bertolak dari Bali.
"Pembangunan Bali Pecatu International Circuit sangat diperlukan. Di sini kita akan membangun sirkuit untuk Gokart World Championship, drag bike, mini MotoGP, balap motor road race underbone, dan sebagainya," papar Bamsoet dalam pernyataan tertulis, Kamis (25/3/2021).
Bali Pecatu International Circuit emiliki lokasi yang sangat strategis yang berdekatan dengan Bandara International I Gusti Ngurah Rai, Bali. Di sekitarnya sudah ada prasarana pendukung seperti hotel bintang 1 sampai 6, hingga kawasan kuliner dan pendukung lainnya.
Adapun tujuan pembangunan trek balap multi-cabang itu selain dijadikan destinasi sport otomotif juga diharapkan menumbuhkan bibit pembalap muda yang tangguh.
"Panjang lintasan sirkuit bisa mencapai 1,5 km. Bisa digunakan menggelar balap motor kelas hingga kejuaraan gokart, dari tingkat nasional hingga internasional. Sekaligus sebagai persiapan Indonesia mengajukan diri menjadi tuan rumah kejuaraan motor internasional," lanjut Bambang Soesatyo, juga menjabat sebagai Ketua MPR RI.
Dalam peninjauan tadi, ia ditemani para pengurus IMI Pusat, antara lain Bendahara Umum Effendy Gunawan, Wakil Ketua Umum Mobilitas Rifat Sungkar, dan Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil Ananda Mikola.
Baca Juga: Wisata Bali: Jadwal Kunjung Turis Asing Setelah Batam - Bintan
Bamsoet juga menyebutkan bahwa mengatakan bahwa Organisasi Wisata Dunia, dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNWTO) mencatat sepanjang 2019, sektor sport berkontribusi 10 persen dari total industri pariwisata dunia.
"Pertumbuhannya juga terus menjanjikan. Membangun sirkuit bertaraf internasional di Bali adalah langkah tepat untuk semakin menarik turis wisata olah raga datang ke Bali," pungkas Bambang Soesatyo.
Berita Terkait
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?