SuaraBali.id - Samin, mayat kepala robek di Jalan Gatot Subroto diduga korban pembunuhan. Samin ditemukan tewas di dalam bangunan terbengkalai di Jalan Gatot Subroto Barat, tepatnya di sebelah barat Pizza Hut, Denpasar, Senin (1/3/2021).
Samin yang diketahui pekerja rongsokan itu ditemukan oleh 3 saksi yang sedang nongkrong di atas trotoar dekat di TKP, sekitar pukul 13.00 WITA.
Ketiga saksi yakni, Putu Suardika alias Doyok (51) tinggal di Jalan Nangka, Sahwil (48) Jalan Pidada, dan Ahmad Holis (53) di Jalan Penamparan Gatsu Denpasar.
Samin adalah perantauan asal Jember Jawa Timur. Samin diduga kuat korban pembunuhan.
Di bagian kepala Samin ditemukan luka dan di atas telinga terdapat luka lebar 2 cm.
"Ketiga saksi ini melihat dari atas trotoar ke arah bangunan terbengkalai seperti ada yang tergeletak tidur," kata Kasubag Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi.
Penasaran, ketiga saksi mencoba mendekati bangunan kosong tersebut. Setelah berada di dalam bangunan, mereka kemudian memanggil-manggil korban.
Namun tidak ada respon. Curiga korban sudah meninggal, para saksi melaporkan ke petugas LLAJ yang berada di Hotel Aston.
Aparat kepolisian Polresta Denpasar yang menerima laporan segera menuju ke lokasi.
Baca Juga: Geger! Wanita Asal Jabar Tewas di Hotel Kediri, Tubuh Penuh Luka dan Darah
Tim identifikasi ikut melakukan pengecekan terhadap jasad korban.
Saat ditemukan korban dalam posisi terlentang dengan kepala berada di arah timur laut dan kaki berada di barat daya. Korban mengenakan celana pendek biru langit.
Iptu Sukadi mengatakan dari hasil pengecekan korban sudah meninggal. Di tubuh korban ditemukan luka di bagian kepala dan di atas telinga kiri terdapat luka terbuka lebar 2 cm.
"Ada ditemukan luka di bagian kepala, tuturnya.
Ditanya apakah Samin korban pembunuhan, Iptu Sukadi membenarkan ada dugaan ke arah sana. Namun pihaknya belum bisa menyimpulkan karena masih dalam penyelidikan.
"Masih diselidiki," tegasnya.
Berita Terkait
-
Dilaporkan Hilang, Seorang Warga Karawang Ditemukan Tewas di Tengah Banjir
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Pembunuhan di Rumah Angker
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata