SuaraBali.id - Buronan interpol Andrei Kovalenka ditangkap di Villa Seminyak Bali. Buronan bernama asli Andrew Ayer itu warga negara Rusia.
Penangkapan Andrei Kovalenka dilakukan Mabes Polri bekerjasama dengan Polda Bali dan Imigrasi Bali.
"Andrew Ayer ditangkap di Vila Seminyak II, Jalan Umalas 1, Kuta Utara," kata Kadiv Humas Polri, Irjen Argo Yuwono, Rabu (24/2/2021).
Penangkapan dilakukan Rabu dinihari.
"Tim Mabes Polri, Resmob Polda Bali, bersama dengan pihak Imigrasi Khusus Kelas I Ngurah Rai telah melalukan penangkapan terhadap DPO Red Notice Interpol WNA Rusia Andrew Ayer alias Andrei Kovalenka," kata Argo dalam keterangan persnya.
Sebelumnya buronan Interpol Andrei Kovalenka yang kabur dari Kantor Imigrasi Bali. Andrei Kovalenka diduga kabur bersama rekan wanitanya, Ekaterina Trubkina. Keduanya masuk daftar pencarian orang (DPO).
Andrei Kovalenka melarikan diri dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai, Bali, pada Kamis (11/2/2021) pekan lalu sekira pukul 13.20 WITA. Dia melarikan diri usai dijenguk teman wanitanya bernama Ekaterina Trubkina yang juga asal Rusia.
Sebelumnya juga, sebanyak dua tim Resmob Polda Bali telah diterjunkan untuk memburu Andrei Kovalenka.
Selain itu, dua tim Resmob dari Polresta Denpasar juga diterjunkan untuk membantu pemburuan buronan Interpol tersebut.
Baca Juga: Buronan Interpol WN Rusia Andrei Kovalenka Ditangkap di Bali
Tag
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto