SuaraBali.id - Imbas pandemi corna banyak pelaku usaha yang mengalami kerugian signifikan. Mereka melakukan beragam cara demi bisa bertahan hidup.
Seperti para fotografer di tempat wisata Daya Tarik Wisata (DTW) Ulun Danu Beratan, Desa Candi Kuning, Kabupaten Tabanan.
Demi mendapat uang tambahan, para penyedia jasa foto kini memilih berkebun. Ini karena pengunjung DTW sepi.
Hal itu diungkap oleh Made, salah satu fotografer atau juru foto yang biasanya mangkal di DTW.
Kepada Beritabali.com (jaringan Suara.com), dia mengaku mengalami penurunan pendapatan sampai 75 persen gegara pandemi Covid-19.
"Sebelum Pandemi bisa memotret wisatawan dengan cetakan sebanyak 20 lembar foto perhari, sekarang bisa di bawah 5 lembar saja. Yang biasanya sekali jepret atau per lembarnya dibayar 20 ribuan oleh para pengunjung," ungkapnya.
Sepinya jumlah pengunjung tersebut, akhirnya membuatpara juru foto di DTW memutar otak.
Saat tidak mangkal di DTW, beberapa anggota akhirnya melakukan aktivitas berkebun agar mampu sedikit menutup pemasukan harian.
"Ada 19 orang anggota disini, dari jumlah tersebut 80 persen melakukan aktivitas berkebun. Ya, agar bisa menutup biaya makan sehari-hari saja. Karena, dalam kondisi saat ini kami saling berbagi waktu mangkal, 3 hari sekali dengan jumlah anggota perhari sebanyak 6 orang," sebutnya.
Baca Juga: 4 Foto dan Fakta Beiby Putri, Artis yang Dibekuk Polisi karena Narkoba
Kendati berkebun di waktu senggang, Made mengakui masih juga belum bisa menutup kebutuhan hidup sepenuhnya.
Terlebih karena pasar yang biasa diserap di sektor pariwisata saat ini juga telah menurun sangat drastis.
"Meskipun demikian kondisinya para anggota tetap semangat untuk menawarkan jasa foto seperti biasa kepada para pengunjung," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk