SuaraBali.id - Sebuah laka lantas atau kecelakaan lalu lintas terjadi di lintasan jalan raya Kecamatan Seririt, Singaraja, Bali, Selasa (9/2/2021). Melibatkan satu unit Suzuki Baleno dan dua mobil lainnya.
Dikutip dari BeritaBali.com, jaringan SuaraBali.id, laka lantas terjadi sekira pukul 19.00 WITA, tabrakan terjadi melibatkan tiga unit mobil.
Dari sejumlah informasi yang dihimpun, kecelakaan berawal dari olengnya satu unit Suzuki Baleno bernomor polisi DK 1403 VU yang dikemudikan Komang Satria Dana (34), warga Dusun Anggasari, Desa Titab Kecamatan Busungbiu yang melaju menuju ke arah Kota Singaraja.
"Bermula dari pengemudi Suzuki Baleno yang datang dari arah barat menuju timur, pada saat di TKP oleng ke kanan dan menabrak Suzuki Swift yang datang dari arah timur menuju barat, selanjutnya Baleno berputar dan menabrak Toyota Avanza yang ada di belakang Suzuki Swift. Baleno terbakar dan sopir berhasil menyelamatkan diri," jelas Kompol Made Agus Dwi Wirawan, Kapolsek Banjar, di lokasi peristiwa.
Baca Juga: Mobil Terbakar di SPBU Teluk Kijing Terekam CCTV, Polisi Sidik Penyebabnya
Akibat hantaman keras dengan Suzuki Swift DK 1092 IR dan Toyota Avanza DK 1686 WO, bagian mesin Suzuki Baleno mengeluarkan percikan api kemudian membesar dan menjalar serta terdengar beberapa kali suara ledakan.
"Ada ledakan dari mobil yang terbakar," komentar warga di lokasi peristiwa.
Pemadam kebakaran yang datang ke lokasi peristiwa tidak mampu menyelamatkan Suzuki Baleno, api terus melahap seluruh mobil, bahkan sempat terlihat api yang menjalar hingga ke jalan raya akibat tumpahnya bahan bakar.
Upaya penanganan masih dilakukan Polisi dengan meminta keterangan saksi-saksi, termasuk melakukan evakuasi setelah api berhasil dipadamkan.
Kondisi pengemudi Suzuki Baleno sehat, tidak mengalami imbas terjadinya kebakaran dan ledakan mobil.
Baca Juga: Detik-detik Mobil Meledak di SPBU Teluk Kijing III, Api Bakar Tubuh Petugas
Senada pengemudi Ketut Alit Saputra (32) bersama Made Asih (60) dan Novi Miriantini (34) yang berada di Suzuki Swift DK 1092 IR, dan Amir Hasan (34), pengemudi Avanza DK 1686 WO, warga Desa Pejarakan. Seluruhnya dalam kondisi tidak kekurangan apapun akibat laka lantas ini.
Berita Terkait
-
iPhone 14 Pro Max Meledak saat Diisi Daya, Apple Masih Selidiki Penyebabnya
-
Profil Sherly Tjoanda Istri Benny Laos: Selamat dari Insiden Speedboat Meledak
-
Unggahan Pilu Sherly Tjoanda Istri Benny Laos Sebelum Insiden Speedboat Meledak: Tuhan Jaga Dia...
-
Jenazah Cagub Malut Benny Laos Diterbangkan Ke Jakarta Hari Ini
-
Speedboat Kampanye Meledak Tewaskan Cagub Malut Benny Laos, Polisi Periksa 9 Saksi
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang