SuaraBali.id - Adu mulut terjadi antara seorang pemuda dengan petugas saat razia masker di Bali. Si pemuda tak terima harus membayar denda Rp 100 ribu.
Video pemuda itu viral, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @denpasar.viral, Minggu (30/1/2021).
Si pemuda yang mengenakan kemeja putih dan udeng duduk di hadapan petugas yang sedang mencatat pelanggarannya.
Di sana juga terlihat sejumlah petugas gabungan yang terlibat dalam razia protokol kesehatan.
Baca Juga: Viral Status WhatsApp Pencari Kerja, Syaratnya Bikin Warganet Tepuk Jidat
Pemuda mengaku dirinya terburu-buru, sehingga tidak mengenakan masker saat melintas. Dia tak terima harus membayar denda Rp 100 ribu.
Dia menilai denda yang diberlakukan bagi pelanggar protokol kesehatan memberatkan.
Apalagi gegara pandemi Covid-19, dia tidak bisa bekerja seperti sebelumnya, penghasilannya menurun. Alhasil dia berdebat dengan para petugas.
"Rakyat sudah susah cari duit kena denda Rp 100 ribu," ujarnya.
Seorang petugas lantas menimpali, "Ya (kalau nggak mau didenda), adik ikuti aturan"
Baca Juga: Miris! Wanita Bentak dan Usir Nenek Penjual Makanan, Videonya Viral
"Ya tahu, tapi aturan yang masuk akal. Sekarang rakyat sudah susah cari duit, kena denda Rp 100 ribu, kan lumayan itu bisa buat beli makan," kata pemuda dengan nada tinggi.
"Kalau kamu taat aturan kan gak kena denda," balas petugas.
Lantaran kesal, si pemuda berdiri dari tempat duduknya. Dia lantas menunjukkan isi dompetnya yang tinggal Rp 10 ribu.
"Di dompet saya tinggal Rp 10 ribu. Uang Rp 100 ribu saya keluar hanya untuk urusan kayak gini. Tahu kan upacara di Bali harus kayak gimana. Sekarang dibikin ribet," ujarnya.
Dia meminta kepada petugas agar lebih cepat mengurus pelanggarannya. Pemuda dan petugas pun terlibat perdebatan panas.
Pemuda mengatakan semestinya hukum juga harus ditegakkan ke 'atas'. Dia menyoroti aksi pejabat yang sempat menggelar acara namun dianggap mengindahkan prokes
"Bapak yang di sini gampang mau makan kek gimana, kadang-kadang banyak orang birokrat yang gak pakai masker," kata dia.
"Kemarin itu, Gubernur Bali buat acara. Bagaimana hukum malah tajam ke bawah, tumpul ke atas. Kalau mau tegakkan hukum juga yang di atas," kesalnya.
Sontak insiden pemuda debat dengan petugas tersebut mengundang atensi warganet.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang