SuaraBali.id - Syekh Ali Jaber meninggal dunia, Kamis (!4/1/2021) pagi. Kabar tersebut meninggalkan kesedihan mendalam bagi Muhammad Gifari Akbar.
Akbar adalah pemulung yang diangkat Syekh Ali Jaber sebagai anak. Foto-foto Akbar membaca Alquran di pinggir jalan sempat viral.
Akbar tidak mampu berkata-kata seusai mendengar kabar ayah angkatnya, Syekh Ali Jaber wafat. Sembari menahan tangis, dia mengenang sang ayah.
Awalnya, Akbar tidak percaya Syekh Ali Jaber meninggal dunia.
"Awalnya nggak percaya ya, nggak mungkin Syekh Ali meninggal," ujarnya, sambil menahan tangis, dikutip Suara.com dari kanal Youtube TV One.
Lebih lanjut, Gifari Akbar mengenang Syekh Ali Jaber sebagai sosok yang baik.
"Ya beliau itu baik, sering mengajarkan tentang agama, apalagi mengajar orang lain menghafal Al-Quran. Beliau itu orangnya baik banget," jelasnya.
Dia bahkan mengaku malu karena Syekh Ali Jaber begitu baik dengan dirinya.
"Akbar itu sampai malu sama beliau, karena beliau baik banget sama Akbar dan orang lain," ungkapnya.
Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Nenek Si Penusuk Syekh Ali Doakan Begini
Gifari Akbar pun membeberkan pesan-pesan yang diberikan Syekh Ali Jaber untuk dirinya.
"Beliau pernah berkata, 'Akbar harus bisa hafal Al-Quran sampai 30 juz. Dan Akbar harus bisa jadi imam besar di Indonesia' yang Akbar inget itu aja," tutur Akbar.
Syekh Ali Jaber Meninggal
Syekh Ali Jaber dikabarkan meninggal dunia pada Kamis (14/1/2021) pagi di RS Yarsi, Jakarta.
Syekh Ali Jaber meninggal dalam keadaan negatif covid-19. Hal tersebut dikonfirmasi oleh yayasan Syekh Ali Jaber.
Yayasan Syekh Ali Jaber memberikan kabar melalui akun Instagram @yayasan.syekhalijaber.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain