SuaraBali.id - Perusahaan rokok British American Tobacco (BAT), yang terkenal dengan merek udut Dunhill dan Lucky Strike, mengumumkan bahwa calon vaksin Covid-19 dari tembakau yang dikembangkannya sudah peroleh izin untuk diuji ke manusia.
BAT, dalam keterangannya Rabu (16/12/2020), mengatakan bahwa pemerintah Amerika Serikat telah memberinya izin untuk menguji calon vaksin Covid-19 dari tembakau itu ke manusia - sebuah tahap yang dikenal sebagai uji klinis fase pertama.
Hasilnya uji klinis vaksin Covid-19 dari tembakau itu diperkirakan tersedia pada pertengahan 2021, demikian dilansir dari Reuters.
Pengumuman itu disampaikan BAT ketika Inggris dan Amerika Serikat mulai menjalankan program imunisasi Covid-19 menggunakan vaksin buatan Pfizer dan perusahaan farmasi Jerman, BioNTech.
"Uji klinis calon vaksin Covid-19 dan vaksin flu kami ke manusia adalah sebuah tonggak capaian yang besar," kata direktur riset sains BAT, David O'Reilly.
Adapun calon vaksin Covid-19 dari tembakau itu dikembangkan oleh Kentucky BioProcessing, perusahaan biofarmasi di bawah BAT.
BAT, produsen rokok terbesar kedua di dunia itu, mengejutkan publik pada April 2020, ketika mengumumkan bahwa pihaknya sedang mengembangkan vaksin Covid-19 dari tembakau.
BAT bahkan mengklaim bisa memproduksi 1 juta sampai 3 juta dosis vaksin Covid-19 per minggu jika mendapat izin dari pemerintah.
Baca Juga: Vaksin Covid-19 untuk Semua Masyarakat Indonesia, Jokowi: Gratis
Berita Terkait
-
Profil Carina Joe, Pahlawan Vaksin Covid-19 Raih Bintang Jasa Utama dari Presiden Prabowo
-
CEK FAKTA: Joe Biden Terserang Kanker Gara-gara Vaksin Covid-19, Benarkah?
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien