SuaraBali.id - Pasangan tunggal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Badung, I Nyoman Giri Prasta dan I Ketut Suiasa (Giri-Asa) tampaknya sudah bisa bersantai sambil menunggu hasil pengumuman penghitungan suara Pilkada Badung, Rabu (9/12/2020).
Pasalnya lewat perhitungan quick count di Posko Pemenangan Giri-Asa, hasil sudah menunjukkan calon tunggal ini menang mutlak dengan mendapatkan di atas 90 persen suara.
Dalam kesempatan tersebut, I Nyoman Giri Prasta menuturkan sudah memasang target tinggi untuk mendapatkam suara di atas 90 persen.
"Target 90 persen itu cukup realistis untuk direngkuh. Selain karena calon tunggal, saya yakin masyarakat Badung telah mampu menentukan pilihannya. Sekarang ini hanya ada gambar Giri-Asa dan kolom kosong. Jadi akan sangat gampang sekali untuk menentukan pilihan," jelas Giri Prasta.
Baca Juga: Artis Dina Lorenza Diusung PKS Jadi Calon Wakil Bupati Bandung
Pasangan tunggal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Badung, I Nyoman Giri Prasta dan I Ketut Suiasa (Giri-Asa) pun yakin bakal menang telak melawan kotak kosong.
Untuk perhitungan sementara di DPD PDIP, Posko Pemenangan Giri-Asa, jumlah suara menunjukkan kemenangan mutlak di atas 95 persen dengan uraian jumlah suara dari Kecamatan Badung sebanyak 207480 dan kotak kosong hanya 12400 suara.
Selanjutnya Kecamatan Mengwi, Giri-Asa sebanyak 79290 dan kotak kosong sebanyak 3382, Kecamatan Abuanseman, Giri-Asa sebanyak 41180 dan kotak kosong hanya 1973,. Kecamatan Petang, Giri-Asa sebanyak 10755 dan kotak kosong hanya 480 suara
Lalu Kecamatan Kuta Selatan Giri-Asa sebanyak 25465 suara sementara kotak kosong 2877. Kecamatan Kuta Utara Giri-Asa sebanyak 41964 sementara kotak suara hanya 3160 dan terakhir di Kuta Giri-Asa sebanyak 8840 sedangkan kotak suara hanya 653 suara. Jumlah tersebut merupakan hasil quick count pukul 16.20 WITA.
Kontributor : Silfa
Baca Juga: Denny JA: Rekapitulasi KPU Buktikan Quick Count Akurat
Berita Terkait
-
Gilang Dirga Jadi Cawabup Tapi Belum Lulus Kuliah, Pandji Pragiwaksono Beri Sentilan Menohok
-
Ali Syakieb Planga-Plongo dan Lihat ke Atas Saat Debat Tuai Cibiran
-
Selain Tak Nyambung, Jeje Govinda Dicurigai Nyontek saat Debat Pilkada Bandung Barat
-
Terlalu Banyak Kritik, Raffi Ahmad Kunci Kolom Komentar Unggahan Pilkada Bandung Barat
-
Sempat Diragukan, Hasil Quick Count 11 Lembaga Survei Ini Paling Mendekati Hitungan KPU
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang