SuaraBali.id - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dikenal dengan sebutan Ratu Laut Indonesia. Ia gemar bermain di pantai dan laut, baik untuk sekadar berenang hingga menjelajahi keindahan kekayaan bawah laut.
Tapi jarang yang tahu bahwa perempuan yang dikenal sebagai Ratu Laut Indonesia itu memiliki daftar pantai dan laut terindah yang jadi tempat favoritnya berselancar di Indonesia.
"Saya belum pernah kasih tahu informasi ini ke siapa-siapa! Yang kenal saya pasti tahu, saya gemar mengunjungi pantai-pantai ini. Selain pantai-pantai ini belum diketahui banyak orang, tapi destinasi ini memiliki arti khusus di hati," ujar Susi melalui keterangan tertulis Tiket.com kepada Suara.com, Jumat (20/11/2020)
Berikut daftar pantai terindah Indonesia, rekomendasi Susi Pudjiastuti:
Baca Juga: Batal Romantis di Pantai Parangtritis, Video Ini Endingnya Bikin Meringis
1. Pangandaran, Jawa Barat
Alasan pantai ini dipilih, lantaran Pangandaran adalah kampung halaman Susi yang menyimpan segudang memori indah di benak perempuan nyentrik itu. Beberapa pantai yang direkomendasikan adalah Pantai Batu Karas di Cijulang, Pantai Batu Hiu di Parigi, dan Pantai Keusik Luhur di Sidamulih.
Penduduk Pangandaran pasti merekomendasikan pantai-pantai ini untuk melepas stres sembari menikmati karya alam pemandangan yang spektakuler.
2. Kepulauan Kei, Maluku
Berada di bagian utara provinsi Maluku, Kepulauan Kei adalah salah satu pulau hidden gem di bumi Nusantara. Menyimpan sejuta pesona, belum banyak turis yang datang ke kawasan terpencil ini sehingga masih sangat bersih.
Baca Juga: Niatnya Romantis, Aksi Sejoli di Pinggir Pantai Ini Malah Berujung Ngakak
Terdiri dari Pulau Kei Besar dan Pulau Kei Kecil, saat mengunjunginya Anda bisa menikmati pemandangan hamparan langit cerah dan lautan biru damai dengan pasir putih halus.
3. Pantai Koka, Nusa Tenggara Timur
Nikmatnya suasana tenang dan damai saat mengunjungi Pantai Koka. Ini karena kemungkinan, pertemuan antara turis satu dan lainnya di pantai ini sangat minim. Di pantai ini terdapat dua pantai yang sama-sama cantik, terpisahkan oleh sebuah tebing kecil di tengahnya, sehingga menambah pesona dramatis untuk indera visual.
4. Pulau Misool, Papua Barat
Salah satu dari empat pulau utama di Raja Ampat yang tersohor di seluruh dunia, Pulau Misool dikelilingi air laut jernih sehingga pandangan jernih hingga 30 meter di bawah permukaan laut.
Berbagai spot menarik di Pulau Misool adalah Goa Keramat, Goa Tengkorak, Telapak Tangan Sumbayo, Puncak Harfat, Yapap, Danau Ubur-Ubur, Pantai Namlol, Puncak Balbulol, dan yang paling indah adalah Karawapop atau yang biasa disebut dengan Telaga Love.
5. Pulau Sangalaki, Kalimantan Timur
Kalimantan Timur mungkin terkenal dengan Pulau Derawan, tapi tidak hanya itu saja, Pulau Sangalaki memiliki dunia bawah laut yang menawan. Terletak di Kepulauan Derawan, Kabupaten Berau, panorama bawah laut pulau ini banyak mengundang para penyelam dari seluruh dunia.
Beberapa titik bawah laut menakjubkan adalah Channel Entrance, Coral Gardens, Turtle Town, Sandy Ridge, Manta Run, Sherwood Forest, Manta Parade, Manta Avenue, Eel Ridge, Lighthouse, dan The Rockies.
Berita Terkait
-
Sudah Lama Ngarep RK Pindah ke Jakarta Karena Toleran, Komunitas Tionghoa Deklarasi Dukungan ke Pasangan RIDO
-
Liburan Akhir Tahun: Rasakan Kedamaian Ombak dan Matahari Terbenam di Pinggir Pantai
-
Teror Truk Tanah PIK 2: Kecelakaan Maut Picu Amarah Warga
-
Viral Video Cabup Indramayu Marahi 'Wong Cilik', Susi Pudjiastuti Ikut Sedih
-
RK: Jangan Hanya Orang Kaya yang Tinggal di PIK
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut