SuaraBali.id - Dena Rachman sudah terang-terangan bahwa dia adalah seorang transgender. Sekarang, mantan penyanyi cilik itu sibuk di dunia fesyen.
Dia mengungkap sisi perempuan dalam dirinya sudah ada sejak taman kanak-kanak (TK). Ia lebih suka aktivitas perempuan ketimbang permainan laki-laki.
"Gue suka tampil, ikut pertunjukan, menari, disuruh nyanyi itu senang. Sementara yang lain (laki-laki), mungkin dibilang normal kayak main bola, robot-robotan, gue nggak," kata Dena Rachman dikutip dari channel YouTube Daniel Mananta, Rabu (18/11/2020).
Memasuki SMP, artis bernama lengkap Reynaldy Denada Rachman ini mulai merasakan perbedaan.
"SMP mulai puber dan merasa, i'm different," ujarnya.
Perbedaan itu dilihat Dena Rachman dari teman-temannya. "Gue merasa beda dan coba menyesuaikan diri," tegas artis 33 tahun ini.
Tapi hal itu rupanya disadari teman Dena Rachman. Ia yang duduk di kelas 2 SMP ini diingatkan temannya untuk menjadi diri sendiri.
"(Teman Dena Rachman) bilang, 'udah lu jujur sama kita. Kita bisa ngerasain, lu nggak usah pura-pura.' Akhirnya itu pertama kali gue came out ke temen-temen," ucap pesinetron Misteri Gunung Merapi ini.
Memasuki jenjang SMA, Dena Rachman tak ingin pura-pura menutupi diri. Hanya saja disadarinya orangtua sang artis belum menerima keadaan tersebut.
Baca Juga: 6 Fakta Kisah Dena Rachman: Transgender, Ateis hingga jadi Nasrani
"Gue nggak ngomong ke mereka, tapi tau dengan hal ini. Menurut gue, orangtua gue lagi denial sama perubahan ini," katanya.
Dena Rachman baru mengungkap keinginan jadi perempuan saat lulus kuliah dan bekerja.
"Kemudian suatu hari, pagi buta ketok kamar mereka. Aku bilang mau ngomong. "Aku tidak bisa hidup seperti ini. Aku nggak nyaman kayak gini. Aku memilih untuk hidup sebagai perempuan, karena aku adalah seorang perempuan'," kata Dena Rachman pada orangtuanya waktu itu.
Kekinian, Dena kembali mengejutkan publik. Dia memberitahu ternyata telah pindah keyakinan menjadi seorang nasrani.
Berita Terkait
-
Profil Dena Rachman yang Lulus S2 di Usia 36 Tahun, Dulunya Penyanyi Cilik
-
10 Potret Dena Rachman Wisuda S2 di Inggris, Raih Gelar Master Kedua di Bidang Studi Gender
-
Rayakan Hari Kebebasan LGBT, Dena Rachman Panen Nyinyiran Waganet
-
Sudah Lupa Takdirnya Sebagai Seorang Pria, Intip 5 Potret Terkini Dena Rachman yang Cantik Seperti Perempuan Tulen
-
Tetap Hangat Meski Ganti Gender dan Pindah Agama, Simak 10 Potret Dena Rachman Bareng Keluarga
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan