SuaraBali.id - Dua boneka barbie tergeletak di Jalan Tegaldlimo. Disebutkan boneka babie itu sebagai benda pesugihan yang mencari tumbal.
Penemuan itu membuat heboh warga setempay setelah menemukan dua buah boneka misterius dipinggir jalan. Diduga boneka itu diletakkan di situ untuk ritual pesugihan yang mengincar tumbal korban jiwa.
Video pesugihan boneka barbie itu diunggah oleh akun jejaring media sosial Instagram @pertandaseru yang mengunggah sebuah video yang merekam penemuan warga setempat yang berhubungan dengan benda klenik alias mistis.
Akun itu menulis beberapa keterangan yang menjelaskan kronologis penemuan boneka misterius tersebut.
Padahal, sejak pagi hingga sore hari benda aneh itu belum ada.
Oleh sebabnya, warga sekitar menganggap bahwa boneka itu merupakan wadah pesugihan untuk mencari tumbal.
“Warga menemukan boneka di tengah jalan, diduga pesugihan untuk minta tumbal. Terlihat sebuah benda mencurigakan berada di jalan raya pada malam hari. Menurut warga, benda tersebut adalah benda berbau mistis kerjaan manusia yang berbuat syirik,” tulisnya.
Penemuan boneka yang membuat warga sekitar geger ini berada di perempatan jalan Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur.
Adapun wujud dari boneka itu ialah sepasang boneka barbie jenis kelamin pria dan wanita.
Baca Juga: Ingin Tampilan Palsu Mirip Boneka, Perawat Ini Ketagihan Operasi Plastik
Berdasarkan informasi dari warga setempat, boneka pesugihan ini sengaja ditaruh oleh dua orang wanita yang sempat melintas di sekitar jalan tersebut.
Keduanya mengendarai sebuah motor matic beat dari arah timur jalan.
“Terlihat benda yang diletakan dalam jalan raya tersebut berupa boneka kecil barbie dengan dua jenis, boneka perempuan dan boneka laki-laki. Menurut keterangan, benda tersebut sengaja ditaruh oleh dua orang wanita yang tengah melintas di jalan itu. Dua wanita itu mengendarai motor Beat yang datang dari arah Timur jalan tersebut,” jelasnya.
Unggahan yang merekam sebuah boneka mistis sebagai pesugihan itu pun diserbu komentar dari warganet.
Beberapa di antaranya membagikan sejumlah pengalaman klenik yang pernah dialaminya terkait ilmu ghaib.
“Percaya nggak percaya sih, tapi aku pernah ngalamin sendiri hal-hal mistis, yang usahaku dibikin bangkrut lah, dibikin sakit tapi ke dokter berkali-kali dibilang sehat lah, keluargaku dibikin pecah lah, pokok sudah sering alamin hal-hal mistis yang membuat aku terpaksa percaya… Aku cuma notice ke semuanya yg baca komenku saja, barangkali ada temen kalian yang sukses, atau mantan kalian yang udah bahagia, ikutlah berbahagia dan berusaha berjuang untuk hidupmu, hindari penyakit hati,” balas akun Hilmybeauty.
Berita Terkait
-
Mattel Bakal Naikan Harga Boneka Barbie Imbas Perang Tarif
-
Dijual Rumah Barbie Seharga 7,5 Miliar Rupiah, Berukuran Nyata dan Siap Huni dengan Fasilitas Top
-
Ogah Disebut Mirip Boneka Barbie, Pinkan Mambo: Barbie Mirip Aku!
-
Caca Tengker Tak Sarankan Anak di Bawah 13 Tahun Nonton Film Barbie, Bukan Buat Bocah?
-
5 Potret Yuki Kato Jadi Barbie, Hasilnya Bikin Rossa Pangling
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat