Rentetan Gempa Bumi Guncang Karangasem, Sejumlah Rumah di Tianyar Rusak

Gempa bermagnitudo 4.6 yang terjadi pada Jumat malam (29/7/2022) membuat sejumlah rumah rusak.

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 30 Juli 2022 | 10:19 WIB
Rentetan Gempa Bumi Guncang Karangasem, Sejumlah Rumah di Tianyar Rusak
Kerusakan akibat gempa di Karangasem, Bali, Jumat (29/7/2022). [Istimewa/beritabali.com]

SuaraBali.id - Gempa bumi yang melanda wilayah Karangasem belakangan ini terjadi secara berentetan.

Diketahui jenis gempa yang terjadi adalah gempa bumi tektonik.

Awalnya dampak gempa tidak dilaporkan menimbulkan kerusakan, namun gempa bermagnitudo 4.6 yang terjadi pada Jumat malam (29/7/2022) membuat sejumlah rumah rusak.

Demikian pula gempa susulan membuat beberapa rumah warga di Tianyar, Kubu, Karangasem mengalami kerusakan.

Baca Juga:Rumah Semeton Bali di Sulawesi Dilanda Banjir, Ijazah Basah Terpaksa Dijemur di Luar

Informasi yang diperoleh beritabali.com – jaringan suara.com, BPBD Karangasem mendapatkan laporan setidaknya ada 5 rumah warga di wilayah Tianyar Barat, Kubu, Karangasem mengalami kerusakan.

"Untuk jenis kerusakan belum diketahui karena kemarin sudah malam, BPBD hari ini akan melakukan assesment ke lokasi yang dilaporkan terdampak gempa," kata Kalaksa BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa, Sabtu (30/7/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini