SuaraBali.id - Bule Australia tewas di kost Denpasar. Nama bule itu William Ernest Nicholls (75).
William Ernest ditemukan tewas dalam kamar indekos yang beralamat di Jalan Batursari, Desa Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Bali.
"Dari keterangan saksi yang juga istri korban, korban memiliki sakit lebih dari 10 tahun, dan dari hasil olah TKP ditemukan obat-obatan pada kamar korban," kata Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi saat dikonfirmasi, di Denpasar, Bali, Jumat (16/7/2021).
Sekira tadi pagi pukul 06.00 WITA, William Ernest ditemukan meninggal dalam posisi telentang dalam kamar indekosnya.
Baca Juga:Ayah Krisdayanti Meninggal Dunia Dimakamkan di Denpasar Bali
Selain itu, barang-barang milik korban semuanya utuh, hanya saja ditemukan obat-obatan di dalam kamar korban.
Sukadi menjelaskan, dari keterangan istri korban Emelya Helga, korban sudah sakit lebih dari 10 tahun. William Ernest menderita penyakit Parkinson dan terjadi pembekuan darah dalam tubuhnya.
"Istri korban mengatakan korban juga sempat dipasangkan ring jantung dan mengonsumsi obat," katanya lagi.
Sebelumnya, pada Kamis (15/7), korban mengalami demam yang tinggi. Kemudian, esok harinya pada pukul 04.00 WITA, istri korban memberikan obat penurunan panas (Paracetamol) kepada korban.
Lalu, sekitar pukul 06.00 WITA saat istri korban mau membangunkan korban, namun tidak ada respons gerak tubuh dari korban. Setelah dicek, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.
Baca Juga:Upacara Ngrastiti Bhakti Digelar, Doakan Pandemi Covid-19 Segera Berakhir
"Dikuatkan dari keterangan saksi istri bahwa korban meninggal karena sakit. Namun, untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban perlu dilakukan tindakan autopsi oleh dokter forensik untuk proses pemulangan jenazah korban," katanya pula.
Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke RSUP Sanglah Denpasar untuk penanganan lebih lanjut.