SuaraBali.id - Jerinx SID marah ke BCL umumkan positif COVID-19. BCL tuduh Bali jadi sumber penularan COVID-19.
Jerinx menilai aksi BCL hancurkan pariwisata Bali yang mulai bangkit setelah terpuruk selama pandemi COVID-19. Sebab dalam pernyataannya, BCL positif COVID-19 mengaku setelah berkunjung ke Bali.
Jerinx mempertanyakan alasan Bunga Citra Lestari memberikan pengumuman tersebut di Instagram.
"Dia cukup bodxh kah untuk sadar jika pengumuman itu bisa berisiko terhadap rencana dibuka kembali pariwisata di Bali Juli 2021 ini?" ujar drummer Superman Is Dead ini.
Baca Juga:Panas! Jerinx SID Ngamuk ke BCL Tuduh Bali Sumber Penularan COVID-19
Bali sudah beberapa kali dipermainkan atas wacana dibukanya kembali pariwisata.
"Bali sudah kena prank beberapa kali dijanjikan akan dibuka. Nyatanya? Selalu diundur lagi karena katanya kasus naik," kata Jerinx.
"Secara logika, pengumuman BCL tentang penyakit kebanggaannya itu akan membantu Bali bangkit atau malah bakalan nyungsep lagi dan lagi?" tanya Jerinx.
Postingan Jerinx sempat dihapus pihak Instagram.
Namun suami Nora Alexandra ini tak menyerah dan mengunggahnya kembali.
Baca Juga:Tak Gentar, Jerinx SID Kembali Semprot BCL Usai Umumkan Positif Covid-19
"Panik benar ya sama unggahan saya yang tadi? Ada yang salah? Kenapa report dihapus?" tanya Jerinx di kolom komentar.
Kejadian ini berawal saat Bunga Citra Lestari mengumumkan positif virus Corona beberapa saat setelah pulang dari Bali. Namun pelantun Sunny ini menegaskan tidak terpapar Covid-19 di momen itu.
"Saya pergi ke Bali dari 29 Mei - 2 Juni 2021. Saya sudah beraktivitas di Jakarta, melakukan tes Covid-19 pada 12 Juni dan hasilnya negatif," tulis BCL di Instagram.
Namun penjelasan itu tak membuat Jerinx berpuas diri. Ia menegaskan BCL memang tak menyebut terinfeksi corona di Bali. Namun sederet postingan sebelum terpapar virus menampilkan ibu satu anak ini berlibur di Pulau Dewata.