Kejari Karangasem Tangani Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Masker

"Dari ketiga kasus dugaan korupsi tersebut, Kasus OTDW sudah masuk dalam tahap P21," kata Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Karangasem, Aji Kalbu Pribadi.

Arief Apriadi
Jum'at, 19 Februari 2021 | 08:10 WIB
Kejari Karangasem Tangani Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Masker
Ilustrasi korupsi (shutterstock)

SuaraBali.id - Kejaksaan Negeri (Kejari) Karangasem akan mendorong penyelesaian tiga kasus dugaan korupsi di Kabupaten Karangasem yakni kasus obyek dan Daya Tarik Wisata, bedah rumah di Tianyar dan dugaan penyimpangan pengadaan masker.

Hal itu disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Karangasem, Aji Kalbu Pribadi dalam sambutannya di acara pelantikan Kasi Pengelola BB dan Rampasan pada Kamis, (18/2/2021).

"Dari ketiga kasus dugaan korupsi tersebut, Kasus OTDW sudah masuk dalam tahap P21," kata Aji Kalbu dikutip dari SuaraBali --jaringan Suara.com.

Lanjutnya, untuk kasus dugaan kasus korupsi bedah rumah saat ini masih dalam tahap penyelidikan dan pendalaman yang bekerjasama dengan BPKP untuk menghitung Kerugian Negara (KN).

Baca Juga:MAKI Kembali Temukan Berbagai Aset di Solo, Diduga Terkait Korupsi Asabri

Program bedah rumah di Desa Tianyar tersebut sejatinya merupakan bantuan hibah dari kabupaten Badung senilai Rp. 20 Miliar 250 Juta.

Selain itu pihaknya juga telah menerima laporan dari masyarakat terkait adanya penyimpangan pengadaan masker oleh Dinas Sosial Kabupaten Karangasem dengan nilai pengadan sebesar Rp2,9 Miliar.

Untuk kasus tersebut, tim Intelijen Kejari Karangasem tengah menindaklanjutinya, dan kini sudah sampai tahap pendalaman.

Sementara, hingga berita ini diturunkan Kepala Dinas Sosial Karangasem belum bisa dimintai keterangan terkait laporan tersebut.

Baca Juga:Viral, Pemotor Pakai Hotpants Pamer Goyang Bokong di Lampu Merah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini