Jangan Tidur dengan Bawa Ponsel! Ini Alasannya

Buat Anda yang sering membawa ponsel ke tempat tidur, perhatikan peringatan ini.

Dythia Novianty | Dicky Prastya
Senin, 07 Desember 2020 | 13:10 WIB
Jangan Tidur dengan Bawa Ponsel! Ini Alasannya
Ilustrasi tidur sambil membawa ponsel. [Shutterstock]dy

SuaraBali.id - Banyak orang yang suka membawa ponselnya hingga menjelang tidur karena tingginya mobilitas sehari-hari. Sayang, kebiasaan tersebut harus dihindari.

Pasalnya, berbagai ancaman telah menanti apabila tertidur dengan kondisi ponsel yang diletakkan di dekat Anda, seperti mengganggu kualitas tidur, menyebabkan panas hingga kebakaran, hingga menimbulkan tumor ataupun kanker.

Risiko ini dibeberkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) melalui akun Instagramnya:

  1. Radio elektromagnetik pada ponsel dapat memengaruhi kualitas tidur kalian.
  2. Ponsel juga dapat membuat kalian sulit tidur karena paparan cahaya yang mengenai mata.
  3. Bila mengisi daya di balik bantal, dapat menyebabkan kepanasan dan kebakaran.
  4. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga menyebutkan radio ponsel dapat memengaruhi susunan saraf manusia hingga menyebabkan tumor atau kanker.
Bahaya tidur dengan ponsel. [Instagram]
Peringatan tidur dengan ponsel. [Instagram]

Selain ancaman, Kemkominfo juga membagikan solusi untuk menghindari hal tersebut. Berikut tipsnya:

Baca Juga:Vivo X60 Muncul di Sertifikasi 3C, Gunakan Fast Charging 33W?

  1. Jauhkan ponsel dari tempat tidur
  2. Ubah ponsel menjadi mode pesawat
  3. Hindari penggunaan ponsel sebelum tidur
  4. Kurangi mengecek ponsel terlalu sering

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak